Senafas kepedulian, jiwa sosial serta kecintaannya kepada alam, Ketua Indonesia Offroad Federation (IOF) Salatiga Yogi Ardiako silahturahmi menggandeng sosok relawan senior Eko Purwanto.
- Dapur Umum dan IOF Salatiga Salurkan Bantuan untuk 2 Dusun di Getasan
- Rumah Keprabon, Sejarah Salatiga yang Tak Bisa Dilupakan
- Kacang dan Jagung Rebus Gratis, Sajian Minimalis Bikin Yege Steak Keboen Legendaris
Baca Juga
Keseriusan ini diwujudkan Yogi Ardiako dengan bersilahturahmi ke kediaman pribadi Eko Purwanto, di kawasan Banyuputih, Salatiga, Senin (29/1).
Sebagai informasi, Eko Purwanto lebih dikenal sebagai Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Salatiga. Pria paruh baya ini tidak asing bagi ibunda Yogi Ardiako, Dyah Laras.
Eko Purwanto sempat menyinggung program Yogi Ardiako apakah sejalan dengan Tupoksi Tagana yakni seputar kebencanaan, relawan dan alam.
"Kami memiliki 4 bidang diantaranya posko, rescue dan Tagana lebih fokus ke dapur umum. Karena yang memasok permakaman adalah Dinas Sosial (Dinsos)," terang Eko Purwanto.
Ia menerangkan, Tagana merupakan kepanjangan tangan Dinas Sosial (Dinsos) meskipun bisa secara spontan saling bersinergi dengan berbagai pihak.
Dan dengan sinergi dinilainya tidak hanya momen-momen tertentu saja.
Apalagi, lanjut dia, Salatiga berada di level kerawanan tingkat rendah sehingga dengan segala pertimbangan Tagana terlibat penuh didalamnya.
Saat ini, Tagana Salatiga dengan 30 personil aktif dari keseluruhan 60 anggota diketuai dirinya, Eko Purwanto menerangkan Tagana di Salatiga tersebar di empat kecamatan.
Gayung bersambut, Yogi Ardiako menerangkan Tagana yang awalnya fokus kepada Rescuenya Karang Taruna kedepan bisa guyup bersama organisasi yang ia geluti, IOF Indonesia Offroad Federation (IOF) Salatiga.
"Kebetulan saya adalah Pengurus Cabang (Pengcab) IOF Kota Salatiga. Dan Rescue yang kami lakukan, biasanya untuk kebencanaan Dan lebih ke peralatan dan kendaraan/ angkutannya," terang Yogi.
Pria berkacamata ini menerangkan, IOF sejauh ini memang kekurangan Sumber Daya Manusia (SDM). Untuk itu, kedatangannya ke keluarga besar Tagana Salatiga berencana menjalin kerjasama lebih luas lagi.
"Kami bisa membantu dalam hal mobilisasi kendaraan," imbuhnya.
Keberadaan IOF dan Tagana Salatiga diharapkan akan mampu memperkuat peran keduanya di tengah-tengah kebutuhan masyarakat yang sangat komplek terlebih untuk daerah-daerah yang rawan bencana.
Jalinan awal kerjasama IPF dan Tagana Salatiga akan dapat membantu Pemerintah Kota Salatiga khususnya, dalam melaksanakan penanggulangan bencana baik pada saat prabencana, tanggap darurat, maupun pascabencana.
“Tidak hanya melaksanakan tugas-tugas penanganan bencana, namun permasalahan sosial dan perlindungan sosial bagi masyarakat juga ditingkatkan," pintanya.
- BPBD Kota Magelang Dan Relawan Tandatangani Komitmen Penanganan Bencana
- Dapur Umum dan IOF Salatiga Salurkan Bantuan untuk 2 Dusun di Getasan
- Pengurus IOF Silahturahmi ke Pj Wali Kota, Yasip Khasani : Kami Support