Wali Kota Semarang Motivasi Masyarakat Sadar Zakat

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi memotivasi masyarakat untuk sadar zakat.


Hal tersebut diungkapkan usai mendapatkan penghargaan oleh Baznas pusat, di Jakarta, belum lama ini. Dalam kesempatan itu, Wali Kota Hendi berhalangan hadir sehingga penerimaan penghargaan pun diwakili oleh wakil wali kota, Hevearita Gunaryanti Rahayu.

"Penghargaan ini bukan untuk dirinya. Pasalnya tanpa ada kesadaran dan dukungan dari masyarakat untuk membayarkan zakat melalui OPZ seperti Baznas tentu penghargaan itu tidak akan bisa diperoleh," ungkap Wali Kota Hendi, di Semarang, Kamis (20/1). 

Dia mengatakan, pemkot memiliki BAZNAS Kota Semarang, sebagai badan pengelola dan penyalur zakat sebagai mitra. Dia menambahkan tentang besarnya potensi zakat. 

"Dengan presentase sekitar 89.5 persen dari total pegawai Negeri atau sekitar 8.900-an pegawai yang mayoritas muslim, maka potensi zakat yang bisa dikumpulkan dari penghasilan PNS Kota Semarang sangat besar," terang Wali Kota Hendi.

Hendi juga berharap adanya kerja sama yang baik antara pihaknya dengan Baznas kota Semarang untuk memaksimalkan potensi zakat PNS yang didapatkan dari gaji dan Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP).

Acara penghargaan Baznas Awards 2022 dihadiri secara virtual oleh Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Baznas RI Prof Dr H Noor Achmad MA menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang mendukung upaya peningkatan kesejahteraan umat melalui zakat.