Pengurus paguyuban Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Kota Semarang resmi dilantik oleh Walikota Semarang, Hendrar Prihadi pada Sabtu (23/4) di Gedung Moch. Ichsan lantai 8, Balaikota Semarang.
- Gandeng BPIP, Gubernur Ganjar Pranowo Dukung Pembumian Pancasila di Jateng
- Iswar Minta Dinas Perdagangan Ikut Percantik Kota dengan Penataan PKL
- DPUPR Batang Rogoh Anggaran Rp1,5 Miliar
Baca Juga
Hendi, sapaan akrab Wali Kota Semarang, resmi melantik 50 orang pengurus KIM yang mewakili seluruh wilayah di Kota Semarang.
Ia menyampaikan tugas pokok dan fungsi KIM adalah menyaring hoax, baik yang bersifat digital maupun konvensional lalu menyampaikan kebijakan pemerintah secara jelas kepada masyarakat.
Selain itu KIM juga menyaring aspirasi pada pemerintah agar menjadi pertimbangan pembuatan kebijakan, terlebih kebijakan di tingkat Kecamatan dan Kelurahan.
"Kami meminta soal hoax ini ada organisasi khusus yang menangani ini. Selain itu tugas utama KIM adalah penyampaian informasi kebijakan pemerintah secara jelas sekaligus penyampaian aspirasi masyarakat pada pemerintah," kata Hendi.
Hendi juga menginginkan agar program LaporHendi yang saat ini menjadi andalan warga Kota Semarang dapat dimaksimalkan dengan fast respons.
Sementara itu, Ketua KIM, Budiyanto menambahkan jika KIM terbentuk karena perlu adanya lembaga mandiri yang lahir dari masyarakat untuk menangkal dampak negatif dan memaksimalkan dampak positif informasi digital.
"Dampak kemajuan digital ada dua, Manfaat dan Mudharat," tuturnya.
Budiyanto juga menyampaikan di dunia digital saat ini masih penuh dengan virus-virus tayangan kekerasan, seksualitas, pornografi, pornoaksi, dan narkoba.
Baginya, masalah ini menjadi penting untuk diperhatikan. Selain itu, tugas pokok KIM adalah menyingkirkan sumbatan-sumbatan informasi terkait kebijakan pemerintah dan aspirasi warga.
"Tugas pokok dan fungsi KIM menyampaikan dan meluruskan kebijakan pemerintah kepada masyarakat. Serta memyampaikan Uneg-uneg masyarakat kepada pemerintah untuk dijadikan kebijakan melalui featur yang ada di aplikasi Lapor Hendi," pungkasnya.
- Ajak Masyarakat Selamatkan Alam Sejak Dini, Bupati Demak Kampanyekan Hemat Energi
- Purworejo Raih Opini WTP Ke-12 Berturut-turut Dari BPK
- Mbak Ita Beri Apresiasi Keberhasilan Pudak Payung