Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi melantik 127 pejabat dari eselon 3 dan 3B di lingkungan Pemerintahan Kota Semarang di Ruang loka Krida, balaikota Semarang, pada Senin (18/10).
- Bupati Demak Launching Portal Satu Data Dan Penandatanganan Komitmen 5 Pilar
- Kota Semarang Bakal Kembangkan Transportasi Perkotaan Berkelanjutan
- Mbak Ita Jadi Orang Tua Asuh Anak Tunanetra yang Ditolak PPDB SMA Semarang
Baca Juga
Wali Kota Hendi, sapaan akrabnya, mengatakan kekosongan formasi yang ada selama ini harus segera diisi oleh tim sehingga tidak akan timpang dna mengganggu kinerja ASN Pemkot Semarang.
"Kami merasa kekosongan yang ada selama ini agak terganggu tapi dengan pengisian formasi ini tim nya akan menjadi kokoh dan birokrasinya menjadi lebih lengkap dan bisa lebih bermanfaat bagi masyarakat kota Semarang," kata Hendi usai melantik.
Dengan adanya promosi mutasi ini, diharapkan ASN yang telah dilantik bisa memberikan kontribusi bagi masyarakat kota Semarang.
Wali Kota Hendi berpesan, masa saat ini dan dahulu sangat berbeda. Saat ini kinerja ASN harus transparan dan bisa dipantau baik oleh pimpinan dan masyarakat secara langsung.
Hendi meminta, semua pejabat yang telah dilantik bisa mengemban tugas baru dan tidak semata untuk memetik keuntungan pribadi.
"Kemudian tidak ada lagi istilah "Superman" dan merasa dirinya hebat jadi satu sama lain saling membutuhkan, jadi tim yang ada sekarang bisa membentuk harmonisasi, guyub, kondusif, membentuk super tim yang kuat," terangnya.
- Wabup Tegal Targetkan 48 Paket Pekerjaan Perbaikan Jalan Rampung Sebelum Lebaran
- Rel Amblas di Grobogan Ditarget Selesai Februari Ini
- Tingkatkan Kepemilikan KIA, Pemkot-Trans Studio Mini Berikan Benefit Menarik