Viral Penggerebekan Arena Judi, Polisi: Itu Video Lama Kerusuhan Suporter

Sebuah video warga lakukan penggerebekan tempat judi besar di Semarang mirip di luar negeri viral di media sosial. Dicky Aditya/RMOLJateng
Sebuah video warga lakukan penggerebekan tempat judi besar di Semarang mirip di luar negeri viral di media sosial. Dicky Aditya/RMOLJateng

Video berdurasi beberapa detik menampilkan penggerebekan sebuah tempat judi di Semarang saat ini tengah viral di media sosial


Para netizen pun heboh dan hingga kini penasaran kebenaran adanya tempat judi semacam itu di Semarang. 

Lokasi tempat judi mirip di luar negeri itu diduga di dekat Stadion Jatidiri. Banyak masyarakat Semarang terkejut dan bertanya-tanya tentang video ramai di medsos tersebut benar atau hoax. 

Dari video terlihat, tempat perjudian diduga berlokasi di Telaga Bodas, Gajah Mungkur tempatnya di sebuah rumah elit. 

Di dalam rumah tempat perjudian itu terdapat banyak sekali meja seperti di Las Vegas, digunakan untuk bermain kasino. 

Rekaman video durasi pendek itu memperlihatkan puluhan warga memaksa masuk mendobrak pintu pagar depan rumah elit diduga tempat perjudian tersebut. 

Warga nampak marah dan masuk sampai dalam untuk gerebek paksa lokasi perjudian. 

Dikonfirmasi mengenai kasus ini, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Satake Bayu mengatakan, belum bisa memastikan bahwa video diunggah itu penggerebekan. 

Namun, kemungkinan video berdurasi hanya beberapa detik tersebut sebetulnya insiden kerusuhan antar suporter. 

"Jika melihat sekilas lokasinya sama seperti kejadian kerusuhan suporter sepakbola tahun lalu. Tapi, kita tetap mendalami dugaan adanya perjudian di Tlogo Bodas," kata Satake, Minggu (21/4). 

Pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan terkait perjudian yang beberapa tahun lalu diduga sempat ada kasus.