Mendukung percepatan vaksin sekaligus memberi rasa aman bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadan, Kodim 0726/Sukoharjo menggelar vaksinisasi di Terminal Sukoharjo, Rabu (6/4/2022).
- Hari Bhayangkara, Polres Sukoharjo Dapat Surprise Dandim 0726/Sukoharjo
- Kodim 0726/Sukoharjo Salurkan Bantuan Tunai untuk 4500 Pedagang
- Kodim Sukoharjo Mulai Masif Vaksinasi Pelajar
Baca Juga
"Serbuan vaksinasi digelar dengan sistem jemput bola dengan sasaran para penumpang angkutan umum atau bus antar kota dengan memanfaatkan momentum penumpang mudik di bulan Ramadhan," kata Dandim Sukoharjo Letkol Inf Agus Adhy Darmawan.
Kegiatan dengan mobil vaksin Kodim ini sebagai upaya jemput bola, utamanya agar target vaksinasi booster agar segera tercapai.
"Dengan vaksinasi jemput bola ini dimaksudkan agar warga masyarakat tidak perlu jauh-jauh datang ke klinik, Puskesmas atau faskes yang belum tentu dekat dengan jarak rumahnya, tujuannya adalah memudahkan masyarakat untuk mendapatkan vaksin," imbuh Pasiterdim 0726/Sukoharjo Kapten Czi Hartono.
Kegiatan ini antusias diikuti oleh para penumpang bus antar kota, termasuk seluruh kru bus, pedagang yang ada di terminal. terdata dalam kegiatan tersebut sebanyak 50 dosis telah tervaksin. Dosis 2 sebanyak 15 orang dan Dosis 3/Booster sebanyak 35 orang.
Ditemui ditempat vaksin bapak Sujarwo, warga Wonogiri merasa bersyukur dengan adanya kegiatan vaksinasi ini.
"Saya tidak usah repot-repot mencari fasilitas kesehatan yang menyediakan dosis booster, saat saya sedang perjalanan dari Wonogiri akan menuju kota Surakarta spontan mengikuti vaksinasi di terminal Bus Sukoharjo yang di fasilitasi oleh Kodim, saya ucapkan terima kasih, alhamdulillah," kata Sujarwo.
- Hari Bhayangkara, Polres Sukoharjo Dapat Surprise Dandim 0726/Sukoharjo
- Kodim 0726/Sukoharjo Salurkan Bantuan Tunai untuk 4500 Pedagang
- Kodim Sukoharjo Mulai Masif Vaksinasi Pelajar