Pelaksanaan vaksinasi massal Jilid II di Kota Salatiga dipastikan melampaui target.
- Satpol PP Semarang Dapat Penghargaan dari Mendagri
- Tim SIBAT PMI Salatiga Ikuti Pelatihan Pelatihan Pembuatan ECO Enzyme
- Warga Blora Terpaksa Harus Sedot Air Agar Padi dapat Tumbuh
Baca Juga
Hal ini diungkap Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kota Salatiga dr Prasit Al Hakim kepada wartawan, Minggu (27/6).
Prasit menerangkan, total dari sekitar 30 titik pelaksanaan vaksinasi massal berhasil memvaksin 4.116 orang warga Salatiga sekitarnya.
"Dan jumlah terbanyak memang ada di Aula Dinas Perkebunan Provinsi di Jalan Hasanuddin, Salatiga, yakni sebanyak 1.928 orang," ungkapnya.
Sedangkan kelompok fasilitas kesehatan (Faskes) yang ikut menyukseskan program bekerjasama dengan Polres Salatiga itu diantaranya rumah sakit (RS), puskesmas serta klinik rata-rata melayani antara 100-300 vaksinasi.
Prasit menambahkan, hanya di Klinik Pratama Manunggal kalangan tenaga buruh, staf dan pekerja PT Damatex melakukan vaksinasi di satu titik di dalam kawasan pabrik.
"Pada dasar kita bersyukur, Alhamdulillah dengan informasi merata bahkan mungkin ada juga secara dadakan warga antusias hadir," pungkasnya.
Untuk saat ini, DKK Salatiga akan menunggu alokasi vaksin berikutnya. "Targetnya kita tuntaskan sasaran lansia," imbuhnya.
- Bupati Semarang Kepada Pemudik: Silakan Manfaatkan Alun-alun Ungaran
- Peresmian Masjid Replika Grand Mosque Sheikh Zayed di Abu Dhabi Mundur, Ini Penyebabnya
- Hari Pertama Operasi Patuh, Polres Purbalingga Gelar Kegiatan Simpatik