Vaksinasi Gotong Royong CIMB Niaga-PMS Siapkan 1300 Dosis

Kota Solo kembali diserbu vaksinasi Covid 19 untuk mempercepat kekebalan kelompok.


Kali ini CIM Niaga menggandeng Perkumpulan Masyarakat Surakarta (PMS) melaksanakan Vaksinasi Gotong Royong CIMB Niaga mulai 4-5 September 2021.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengapresiasi vaksinasi gotong royong yang didukung oleh CIMB Niaga-PMS. Vaksin menyasar warga ber KTP Solo maupun luar Solo. 

"Ditujukan untuk masyarakat umum, termasuk usia 18 tahun ke atas," terang Gibran, Sabtu (4/9). 

Area HR Head Jawa Tengah Prisca Irmanda sebut program vaksinasi gotong royong ini adalah inisiatif dari perusahaan. Perusahaan membeli vaksin untuk membantu program percepatan vaksinasi oleh pemerintah. 

"Ini (vaksinasi) merupakan program nasional dari kantor pusat. Kita menyediakan 1300 dosis vaksin untuk sekali even," jelasnya. 

Wakil Ketua Umum PMS Sumartono Hadinoto sampaikan selama ini sudah berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk melakukan vaksinasi bersama.  

"Kita bekerjasama melaksanakan vaksinasi royong agar herd immunity segera terbentuk," katanya.  

Sementara itu Sekretaris Umum PMS, Idayanti Santosa sebut, pelaksanaan vaksin gotong royong di area Jawa Tengah, Solo merupakan kota pertama yang digelontor vaksinasi gotong royong CIMB Niaga. 

"PMS menyediakan sarana dan prasana (sdm) untuk pelaksanaan vaksinasi di gedung PMS," tutupnya.