Pemerintah Kota Semarang terus melakukan percepatan vaksinasi, dengan menggandeng berbagai pihak untuk menyediakan tempat dan berbagai sarana.
- Dinkes Pekalongan Temukan Makanan Mengandung Formalin dan Pewarna Berbahaya
- 100 Ribu Warga Semarang Diusulkan Jadi Penerima Bantuan Jaminan Kesehatan
- PHRI Bantu Pemerintah Kota Beri Bantuan PMB
Baca Juga
Setelah membuka sentra vaksinasi di Sam Poo Kong, Kantor Kecamatan Pedurungan, Poltekes dan Kampus UIN Walisongo, dan di 62 Fasilitas kesehatan (faskes), Pemkot Semarang melalui Dinas Kesehatan Kota Semarang rencananya akan membuka lagi tiga tempat vaksinasi yakni di Universitas Dian Nuswantoro (Udinus), Universitas Islam Sultan Agung (Unisula) dan Universitas Katolik (Unika) Soegijapranoto.
"Minggu depan harapannya akan ada 3 lagi yang akan dibuka yakni di Udinus, Unika dan Unisula, semoga dengan keterlibatan banyak pihak akan semakin banyak sasaran yang kita lakukan vaksinasi," kata Kepala Dinas Kesehatan, M. Abdul Hakam, Sabtu (26/6).
Koordinator tempat sentra vaksinasi Udinus, Mohamad Sidiq, S.Si., M.Kom. mengatakan jika pihaknya telah siap untuk membantu Pemkot Semarang dalam menyediakan tempat dalam rangka percepatan vaksinasi di Kota Semarang.
Selain menyiapkan tempat dan segala sarana prasarana, pihak kampus juga menyiapkan 20 orang mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) yang akan membantu jalannya vaksinasi yang akan di buka mulai Senin (28/6).
"Selain menyiapkan tratag dan perlengkapannya kami juga siapkan nakes dan dokter yang ada di poli kami, masing-masing 1 dokter dan 1 perawat dari Udinus, juga kami libatkan sekitar 20 mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat untuk membantu jalannya vaksinasi," jelas Sidiq saat dihubungi RMOLJateng.
Mahasiswa yang akan bergabung dalam proses vaksinasi nantinya akan membantu mulai dari pengarahan alur vaksinasi hingga pengecekan pengecekan suhu.
Sedangkan petugas yang akan menyuntikkan vaksin adalah tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kota Semarang. Jumlah tenaga kesehatan yang berasal dari Dinkes sendiri akan ada sekitar 8 orang.
"Protokol kesehatan serta alur vaksinasi disiapkan oleh Udinus secara ketat agar vaksinasi tetap kondusif, tidak ada kerumuman juga karena yang bisa melakukan vaksin di Udinus hanya warga yang sudah mendaftar online melalui victori.semarangkota.go.id," terangnya.
Pelaksanaan vaksinasi akan dilakulan di halaman parkor Gedung E Udinus. Vaksinasi yang dilakukan hanya vaksinasi walk in saja, tidak akan ada vaksinasi drive thru yang semula direncanakan.
"Target sehari 500-600 dosis tergantung undangan dari sms blast yang datang karena untuk vaksinasi di Udinus ini hanya untuk yang sudah daftar melalui Victori," bebernya.
Sebelum mulai pelaksanaan vaksinasi besok Senin yang akan dibuka mulai pukul 08.00 hingga 15.00, pihak Dinkes akan melalukan briefing dan simulasi kepada petugas bail dari Dinkes maupun pihak kampus agar pelaksanaan vaksin bisa lancar sesuai dengan alur dan protokol kesehatan.
"Nantinya juga akan brifing dan simulasi dari Dinkes untuk penempatan petugas," tandasnya.
- Hendak Naik Kelas, RSUD Limpung Batang Kurang 8 Bed
- ASN Pemprov Jateng Donorkan Darah
- Anggap Cuci Darah Layaknya ke Salon, Kehadiran BPJS Kesehatan Bagaikan Malaikat Penolong