Kebakaran menimpa toko sembako di Desa Pandansari, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga, Selasa (6/6). Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik.
- Banjir Kaligawe Tinggi, Jalur Pantura Semarang-Demak Tak Dapat Dilintasi
- Peringatan HPN 2025, Pj Bupati Karanganyar: Peran Pers Adalah Memberikan Informasi Akurat dan Bisa Dipertanggungjawabkan
- Banjir Kepung Jalan Protokol Kota Semarang
Baca Juga
Kapolsek Kejobong Iptu Supriyanto mengatakan kebakaran menimpa toko sembako milik Sukin (49) berada di Desa Pandansari RT 17 RW 7, Kecamatan Kejobong. Peristiwa kebakaran diketahui sekira jam 23.00 WIB.
"Kebakaran diketahui oleh dua orang saksi yang saat itu melintas dan melihat api menyala membakar neon box di depan toko," ungkap kapolsek.
Mendapati adanya kebakaran, dua orang bernama Fais (21) dan Rendi (20) warga desa setempat kemudian memberi tahu pemilik toko. Selanjutnya bersama warga berusaha memadamkan api.
"Api berhasil dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran didatangkan. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan," kata kapolsek.
Kapolsek menambahkan, penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik pada instalasi neon box di depan toko. Api kemudian menjalar ke tempat menjual bensin dan menyebar ke bagian depan toko.
"Tidak ada korban jiwa akibat kejadian. Api hanya membakar bagian depan toko tidak sampai ke dalam. Kerugian materil ditaksir mencapai Rp3 juta," pungkasnya.
- Kinerjanya Dinilai Tidak Pro Rakyat, Kadisnakertranskop Kudus Didesak Lengser
- Longsor Terjang Rumah Warga Kebumen
- Motor Tabrak Pejalan Kaki di Purbalingga