Tinju Kota Solo Sabet 1 Emas dan 3 Perunggu di Ajang Porprov Jateng 2023

Tim cabor Tinju Kota Solo berhasil menyabet 1 medali emas dan 3 perunggu di ajang Porprov Jateng 2023, yang di gelar di Aula SMK 2 Pati.


Prestasi tersebut ditorehkan oleh Wilis Boy Riripoy usai mengalahkan Andri Ivanto dari Brebes yang turun di kelas 86-92 Kg.

Di nomer pertandingan lainnya tim Kota Bengawan menambah pundi - pundi medalinya di kelas 54-57 Kg Fendy Pradana Yuliandika berhasil menyabet Medali Perunggu di kelas 63-66 kg.

Disusul oleh Ivan Caesar Al Majid di nomer pertandingan 75-80 Kg dan juga Srikandi Tinju Kota Solo Marliya Nikasari yang turut menambahkan koleksi medali perunggu di kelas 63-66 kg.

"Alhamdulillah gelaran Porprov 2023 telah selesai dan Cabor Tinju telah menyumbangkan 1 emas dan 3 perunggu untuk kontingen Surakarta," ungkap Bambang Tarso Manager Team Pertina Solo, Jumat (11/8/2023).

Ada 4 petinju yang belum berhasil membawa medali. Kedepan perlu menyusun program latihan secara tepat dan efektif serta disiplin eksekusinya. Semua harus kompak, bersinergi serta berkolaborasi dari pengurus, pelatih serta atlet. 

"Kita juga wajib menyiapkan atlet sebagai program regenerasi serta secara periodik melakukan try out untuk mencari pengalaman bertanding," tambahnya.