Tingkatkan Produktivitas Kedelai Dispertan Grobogan Percepat Penanaman Kedelai

Direktur Aneka Kacang dan Umbi, Amirudin Pohan bersama Kadistan Grobogan awali penanaman kedelai. RMOL Jateng
Direktur Aneka Kacang dan Umbi, Amirudin Pohan bersama Kadistan Grobogan awali penanaman kedelai. RMOL Jateng

Dinas Pertanian Kabupaten Grobogan mempercepat penanaman kedelai guna meningkatkan hasil produktivitas kedelai.


Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Grobogan, Sunanto mengatakan, jenis kedelai ditanam di Tambahrejo merupakan kedelai varietas asli Grobogan. 

"Dari seleksi pemurnian varietas, kedelai Grobogan mampu menjadi varietas unggul nasional," kata dia, Sabtu (23/9). 

Penanaman pertama dilakukan di Desa Tambahrejo Kecamatan Wirosari Kabupaten Grobogan seluas 140 hektar. Diharapkan dari penanaman kedelai lokal Grobogan tersebut, mampu panen kedelai sebanyak 420 ton. 

Gerakan tanam kedelai dihadiri Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian, yang diwakili oleh Direktur Aneka Kacang dan Umbi, Amirudin Pohan. 

Menurut dia, kedelai varietas Grobogan memiliki beberapa keunggulan, yaitu bukan termasuk kedelai GMO, non-transgenik. 

"Potensi produksi kedelai Grobogan cukup tinggi, bahkan mencapai 3,2 ton per hektare, sehingga menguntuntungkan petani penanam," jelasnya.