Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada hari ini
menerbangkan sebagian orang yang terjaring dalam operasi tangkap tangan
(OTT) di Lampung Selatan.
- Nekat Trabas Jalur Bandung-Banyuwangi Demi Hemat Biaya
- KPK Kembali Periksa Zumi Zola Dalam Kasus Gratifikasi
- Pilpres 2019, AHY Cawapres Terfavorit
Baca Juga
Jurubicara KPK, Febri Diansyah mengatakan sampai saat ini ada 12 orang yang telah diamankan. Namun, tim KPK hanya akan membawa sebagian dari mereka ke kantor KPK di Jakarta.
"Nanti direncanakan sebagian akan dibawa ke kantor KPK di Jakarta," ujarnya melalui pesan elektronik kepada wartawan, Jumat (27/7)
Namun demikian Febri belum bisa menjelaskan identitas yang akan dibawa ke Jakarta pada siang ini. Febri mengatakan tim KPK lah yang akan mempertimbangkan siapa saja yang akan diterbangkan.
"Tim akan mempertimbangkan dari hasil pemeriksaan di Polda sejak tadi malam," tukasnya.
Dari operasi senyap pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, tim KPK berhasil mencokok Bupati Lampung Selatan, Zainudin Hasan yang merupakan adik dari Ketua MPR Zulkifli Hasan, anggota DPRD, dan oknum penyuap.
Ketua
KPK, Agus Rahardjo menjelaskan dugaan kasus dalam OTT Lampung Selatan
adalah permintaan fee proyek infrastruktur. Uang yang berhasil dimanakan
sebesar Rp.700 juta.
- Nekat Trabas Jalur Bandung-Banyuwangi Demi Hemat Biaya
- KPK Kembali Periksa Zumi Zola Dalam Kasus Gratifikasi
- Pilpres 2019, AHY Cawapres Terfavorit