Tanam Ribuan Pohon, Mahasiswa Ners UMKU Hijaukan Pegunungan Muria

Sejumlah mahasiswa Profesi Ners UMKU melalukan aksi penghijauan menanam 1520 bibit pohon di lereng Pegunungan Muria Kudus. Dok
Sejumlah mahasiswa Profesi Ners UMKU melalukan aksi penghijauan menanam 1520 bibit pohon di lereng Pegunungan Muria Kudus. Dok

Para mahasiswa Profesi Ners Universitas Muhammadiyah Kudus dituntut memiliki kepedulian dan kelestarian alam lingkungan. Hal itu diwujudkan melalui aksi penghijauan dengan menanam 1520 bibit pohon di lereng Pegunungan Muria Kudus.

Aksi nyata mahasiswa Profesi Ners ini untuk mendukung pelestarian alam di Desa Samirejo, Kecamatan Dawe Kudus. Kegiatan penanaman pohon tersebut, bertempat di tiga titik lokasi yakni lapangan Kiringan, lapangan Legi, kebun desa serta dibagikan ke warga desa setempat.

"Ribuan bibit pohon yang kami tanam diantaranya pohon rambutan, durian, jambu biji, matoa, sirsak, alpukat, petai, jengkol, cemara, pucuk merah, dan spatudea. Bibit pohon kami peroleh dari Balai Pengelolaan DAS (Daerah Aliran Sungai) Pemali Jratun Bangsri Jepara," ujar Ketua kelompok mahasiswa Ners UMKU, Mega Dwi Lestari, Senin (29/1).

Mega menjelaskan, aksi penghijauan sebagai bagian dari pengabdian mahasiswa UMKU dalam program praktik komunitas. 

Kepala Desa Samirejo, Awang Indra mengaku, mengpresiasi para mahasiswa UMKU kegiatan penanaman bibit pohon. Penanaman pohon ini memiliki banyak manfaat bagi lingkungan dan masyarakat, terutama masyarakat memiliki kesadaran akan melestarikan lingkungan.

Awang juga berpesan kepada warga agar merawat bibit pohon telah ditanam mahasiswa UMKU, supaya tetap hidup dan terjaga.