Sejumlah tim kembali berlaga dalam lanjutan pertandingan pekan ketiga Liga 2 Askab PSSI Kudus bertajuk Sukun U17 League. Tim-tim tangguh yang bertanding home away, membawa kemenangan besar dalam laga yang sama di lapangan berbeda.
- 360 Polisi Disiagakan Amankan Penutupan PEPARNAS XVII
- Dua Gol Cheska Buyarkan Mimpi Belanda Ke Perempat Final
- Tim Sepakbola Putri Jawa Timur Juara Kejurnas Piala Sekjen BLiSPI
Baca Juga
Seperti kemenangan yang diraih Bacin Evolution di kandang sendiri di lapangan Bacin, serta Gribig United yang makin perkasa saat tampil di lapangan Gribig, Jumat (31/5)
Tampil apik dihadapan ratusan suporternya, Gribig United sukses mengganyang FC Tanjungrejo dengan skor 6-0 tanpa balas. Tim tamu asal Desa Tanjungrejo Kecamatan Jekulo Kudus ini, benar-benar dipermalukan oleh tim tuan rumah.
Kemenangan serupa lainnya, juga ditunjukkan Bacin Evolution. Tim sepak bola kebanggaan warga Desa Bacin melibas Putra GM Gondang Manis dengan skor akhir 2-0.
Beranjak dari pertandingan lainnnya dalam babak penyisihan Liga 2 Askab PSSI Kudus, PS Porma juga tampil trengginas dengan membobol jaring Tunas Muda FC sebanyak dua kali. Hingga peluit panjang wasit ditiup, PS Porma menang 2-0 atas lawannya.
Catatan kemenangan dalam pertandingan di akhir Mei ini, mengantarkan ketiga tim menduduki persaingan papan atas klasemen sementara Sukun U17 League 2024.
Tak hanya itu saja, Klaling FC juga menyusul ketiga tim dengan mencetak 4 gol kemenangan saat membungkam Megawon FC. Sedangkan tim tamu yang berhasil mencuri poin di kandang lawan ialah Spultura FC, mereka sukses menaklukkan Songo Joyo FC dengan hasil akhir 0-3.
Dari hasil kemenangan sore tadi, sukses menyodok Bacin Evolutin memuncaki Klasemen Sementara Sukun U17 League pada pekan ini. Selanjutnya disusul PS Porma diperingkat kedua dan Gribig United di peringkat tiga.
- Polres Blora Tangkap 3 Pelaku Curanmor di Kudus
- Rangsangan Bonus Bukan Jaminan Ciptakan Atlet Berprestasi
- Ratusan Pesepakbola Putri Belia Berbakat Berebut Gelar Terbaik