Solidarity Biker Indonesia Dukung Kapolda Jateng, Ahmad Lutfi, Untuk Jadi Gubernur

Puluhan anggota Solidarity Biker Indonesia (SBI), yang dibentuk oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI), menyatakan dukungannya kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Lutfi untuk maju dalam pemilihan gubernur 2024.


Mereka yang hadir dengan mengenakan kaos hitam bertuliskan Solidarity Biker Indonesia berkumpul di lapangan kawasan Jalan Elang, Kelurahan Sambiroto, Semarang, untuk mendeklarasikan Ahmad Lutfi sebagai calon gubernur.

Ketua Panitia Deklarasi, Benidictus Tri Sarwo Edi, menyatakan bahwa kelompok SBI dibentuk untuk memperkuat PSI sebagai mesin partai, dengan pembentukan awal di Tembalang.

"Sebenarnya, kita punya banyak anggota. Di Tembalang saja ada lebih dari 100 anggota. Pembentukan hari ini adalah langkah awal untuk pengembangan yang lebih masif ke depannya. Kita akan lebih banyak membuat kegiatan agar masyarakat, khususnya akar rumput di Tembalang, mengetahui bahwa PSI hadir untuk semua kalangan, tanpa membedakan," ujarnya.

Harapannya, banyak masyarakat yang bergabung dengan PSI sehingga partai ini bisa semakin besar dan masuk ke parlemen pada tahun 2029. Di wilayah Tembalang, sebanyak 25 orang telah mendaftar, dengan target utama adalah kaum milenial yang menyukai motor.

"Motor itu tidak harus melanggar aturan. Di flyer sudah ditulis, no bronx, tidak boleh pakai knalpot bronx. Yang menggunakan knalpot bronx tidak boleh ikut riding hari ini. Jenis motor bebas," tambah Benidictus.

Hari ini, SBI juga mengadakan deklarasi dukungan dan membagikan sebanyak 500 boks makanan.

Pengurus Daerah PSI, M. Farchan, mengapresiasi terbentuknya SBI oleh pengurus PSI Kota Semarang. Menurut Farchan, PSI akan menyalonkan Pak Lutfi sebagai kandidat calon gubernur Jawa Tengah.

"Alasan kami memilih Pak Lutfi adalah karena beliau adalah figur yang sudah terbukti dan teruji, hampir separuh penugasan di Jawa Tengah. Pengalaman sebagai pemimpin di kepolisian walau pun terbatas di Kamtibmas, saya yakin Pak Lutfi mampu mengatasi problematika di Jawa Tengah," ujarnya.

Walau pun PSI belum mengeluarkan rekomendasi resmi, secara lisan sudah ada instruksi untuk mendukung Lutfi maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub).

"Tugas Dewan Pimpinan Daerah (DPP) adalah mengeluarkan rekomendasi, namun kami di daerah ditugaskan untuk menggalang dukungan dan dorongan agar Pak Lutfi maju di pemilihan gubernur mendatang," demikian M Farchan.

"Komunikasi dengan partai lain harus dilakukan, termasuk dengan PKB dan Nasdem. Kebetulan Ketua Dewan Pembina SBI, inisiator terbentuknya SBI adalah Ketua Umum PSI. Jaringan ini yang kita manfaatkan dalam menggerakkan mesin partai, mengingat potensi anggota SBI yang merupakan kader PSI," tambahnya lagi.