Menanggapi komentar soal maraknya baliho bergambar Puan Maharani, Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu, Bambang Wuryanto, angkat bicara.
- Ribuan Kader Bakal Banjiri Stadion Guna Konsolidasi Pemenangan PDIP
- Cagub Jateng dari PDIP Harus Kantongi Tiga Kriteria
- Bambang Wuryanto Minta Istilah Omnibus Law di Indonesiakan
Baca Juga
Menurutnya, pemasangan baliho Puan Maharani tersebut merupakan keputusan rapat Fraksi PDI Perjuangan DPR RI.
“Ini keputusan fraksi. Ngobrolnya (rapat) di lantai 7 DPR RI. Semula dari spontanitas anggota (fraksi) kemudian dikoordinir pimpinan fraksi. Supaya punya dampak, pemasangannya harus serentak,” kata Bambang Pacul, sapaan akrabnya, Sabtu (7/8).
Bambang menambahkan, ide tersebut muncul saat rapat Bulan Bung Karno. Dia menilai, hal ini sudah menjadi kebiasaan para kader bebas mengeluarkan pendapat.
Menurutnya, pemasangan baliho merupakan bentuk ekspresi kegembiraan karena Puan Maharani adalah perempuan pertama yang menjadi Ketua DPR dari 23 Ketua DPR dalam sejarah RI.
Dia menilai usulan tersebut juga sudah disampaikan ke Ketua DPR RI Puan Maharani.
“Mbak Puan ketawa-ketawa saja,” tegasnya.
Lebih jauh, Bambang menjelaskan, baliho bergambar Puan Maharani dan bertuliskan 'Kepak Sayap Kebhinekaan' tersebut rencananya dipasang selama dua bulan, yaitu tanggal 15 Juli hingga 15 September 2021. Namun dalam praktiknya akan ada yang terpasang selama tiga bulan.
“Sebab di lapangan ada (penyewaan baliho) yang tidak mau memberi diskon, tapi diberi tambahan waktu pemasangan,” jelasnya.
Ditanya terkait anggapan pemasangan baliho Puan Maharani sebagai upaya meningkatkan popularitas menuju Pilpres 2021, Bambang mempersilahkan setiap orang memiliki persepsi masing-masing.
“Ini lebih ke internal. Soal capres dan cawapres clear kewenangan Ketua Umum. Dibilang (persiapan) 2024, persepsi orang siapa yang melarang? Pikiran dan perasaan tidak bisa dipenjara. Mau dibilang mau nyapres monggo, mau sebagai bentuk kegembiraan sebagai Ketua DPR RI perempuan pertama ya monggo,” tandasnya.
- Puan Resmikan Gedung Sekretariat DPC PDIP Wonogiri
- Resmikan Dua Sanggar Inklusi di Sukoharjo, Puan Maharani : Negara Harus Hadir untuk Anak Berkebutuhan khusus
- Konsolidasi Pemenangan Capres Ganjar Pranowo di Jawa Tengah, Puan Maharani Terima Tongkat Estafet Kepemimpinan Pemenangan