Warga Proyonanggan Tengah, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang melaporkan masalah banjir pada anggota DPRD Jateng, Ahmad Ridwan.
- Peduli Demak, Kemenag Kirim Sembako dan Bangun Rumah Baca di Timbulsloko
- Pasar Johar Masuk Seleksi Pasar Bersertifikat SNI
- Masyarakat Perlu Pemahaman Terkait Uang Sewa Rusunawa
Baca Juga
Ia mendapat laporan saluran air di Jl Jenderal Sudirman belum pernah dinormalisasi.
"Hasil diskusi ada masukkan solusi konkret terkait banjir yaitu tentang saluran di bawah jenderal Sudirman, belum pernah dinormalisasikan," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang, Selasa (21/12).
Ia berjanji pada warga Proyonanggan Tengah untuk menyampaikan hal itu pada pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Sebab, kewenangan pengelolaan drainase Jl Jenderal Sudirman adalah tingkat provinsi.
Ridwan menyatakan akan mengecek langsung kondisi drainase di jalan provinsi itu. Pihaknya akan melihat apakah perlu memasang U Ditch atau tidak.
"Kalau sudah lancar, harapannya air ini bisa jatuh ke kali Sambong," katanya di Aula Kantor Desa Proyonanggan Tengah.
Selain itu, Ketua komisi C DPRD Kabupaten Batang, Tofani Dwi Arieyanto juga hadir pada acara temu warga itu. Ia menyerahkan bantuan gerobak sampah untuk tiap RT.
Ia mengatakan, bahwa masalah sampah di Kabupaten Batang perlu perhatian. Sebab, saat ini kondisi TPA Randukuning Batang sudah melebihi kapasitas.
- Polres Jepara Gelar Program Bus Mudik Gratis, Warga Senang Bukan Kepalang
- Gempa Batang: Pemprov Jateng Salurkan Bantuan Senilai Rp 392 Juta
- Rayu Warga, Polres Pemalang Sediakan Siomay dan Bakso Gratis saat Vaksinasi Covid-19