- Selamatkan Pengunjung Terserat Ombak Di Pantai Ketawang, 4 Pemancing Dapat Penghargaan Dari DPC PKB Purworejo
- Momen Haru Pertemuan Kembali Antara Keluarga Dan Kucing Peliharaan Yang Tertinggal Di Rest Area
- Niat Nyampah Dari Jembatan, Malah Nyemplung Setelah Kaget Diklakson
Baca Juga
Jakarta - Kebakaran terjadi di Gedung Rektorat Universitas Islam Negeri (UIN) Syarief Hidayatullah, Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (30/12).
Zainal Muttaqin, kepala pusat informasi dan humas UIN Jakarta menyampaikan bahwa kebakaran hanya tersentral di Sekretariat Rektorat (Sekret), yakni di kawasan penerimaan tamu dan ruang staf administrasi.
“Ruang rektor maupun wakil rektor yang ada di samping kiri dan kanan, alhamdulillah, tetap aman,” ungkap Zainal.
Zainal menambahkan bahwa kerusakan akibat kebakaran tersebut diperkirakan hanya pada fasilitas administrasi, yakni meja tamu, perangkat komputer, hingga sofa.
“Alhamdulillah, juga tidak ada korban jiwa dalam insiden ini,” jelasnya.
Sementara itu, Nurudin, Perwira Piket Lapangan Dinas Kebakaran Kota Tangerang Selatan, menyebut korstleting listrik sebagai penyebab kebakaran.
“Sebanyak 10 unit mobil Damkar (pemadam kebakaran-red) dikerahkan untuk memadamkan kebakaran di UIN Jakarta ini,” terang Nurudin.
Kebakaran yang diperkirakan terjadi pukul 06.30 WIB tersebut berhasil dipadamkan pada pukul 07.30 WIB.
- Wagub Jateng Ingin Ada Tambahan Ekstrakurikuler Keagamaan Di Sekolah
- Tegal Muhammadiyah University Gelar Wisuda I: Mampu Cetak Lulusan Berkualitas
- Gerai Dekranasda Jateng Di Bandara Ahmad Yani Diusulkan Pindah Lokasi