Sebanyak 55 Pemanah Cilik Ikuti KUIB Archeri

Koordinator Umat Islam Banyuanyar (KUIB) Archery Club menggelar Latihan Bersama Panahan Anak-Anak, di Palagan KUIB Archery Banyuanyar Solo, Minggu (1/1). Langkah ini untuk mengenalkan olahraga panahan kepada generasi muda.


Sebanyak 55 pemanah cilik, terdiri dari 38 pemanah anak putra dan 17 putri akan beradu ketangkasan membidik sasaran dalam perlombaan tersebut. 

Ketua Panitia, Parikesit sebut, even ini sengaja digelar untuk mengenalkan olahraga panahan, utamanya olahraga panahan tradisional kepada generasi musam 

"Acara ini memang khusus untuk anak usia maksimal 13 tahun," jelas Parikesit. 

Dirinya berharap, semakin banyak orang tua tergerak untuk mengajarkan panahan kepada anak-anak. Selain menjadi salah satu olahraga yang disunnahkan dalam agama Islam.

Di samping itu lahraga panahan bisa melatih kesabaran, ketenangan, fokus, keberanian mengambil keputusan dan konsentrasi anak. Secara fisik olahraga panahan juga memberi dampak positif untuk kesahatan anak. 

"Panahan juga banyak memberi manfaat untuk kembang tumbuh fisik dan mental anak-anak," imbuhnya. 

Sayang sejauh ini masih sangat jarang diadakan perlombaan panahan untuk anak-anak. Berbeda dengan even panahan untuk dewasa. 

"Karena itulah kami mencoba mengakomodir perlombaan panahan horsebow khusus untuk anak-anak," katanya. 

Dirinya menjelaskan untuk mekanisme perlombaan, karena ini panahan tradisional, setiap peserta wajib menggunakan busur jenis horsebow dan memakai anak panah natural.