Pendistribusian tahap pertama logistik Pemilu tahun 2024 berupa kotak suara sebanyak 1.900 telah tiba di gudang logistik KPU, Kamis (12/10).
- Kepergok Curi Kotak Infaq Masjid, Warga Wonogiri Nyaris Dihakimi Warga
- Kandang Ayam di Karanganyar Terbakar Mengakibatkan Kerugian Mencapai Miliaran Rupiah
- Polres Karanganyar Siaga di Pintu Tol Solo-Yogyakarta Fungsional
Baca Juga
Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy meninjau langsung lokasi gudang logistik KPU digunakan untuk penyimpanan logistik Pemilu 2024.
Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan tidak ada permasalahan atau gangguan dapat mempengaruhi proses penyimpanan dan distribusi logistik pemilu.
Sebagai salah satu tindakan antisipasi keamanan secara dini guna kelancaran pelaksanaan Pemilihan Umum di Karanganyar.
Kapolres Karanganyar didampingi pihak KPU dan Bawaslu memastikan kesiapan gedung logistik dan teknis pengelolaan dan rencana pengamanan logistik dari penyelenggaraan pemilu KPU Karanganyar.
"Perlu tindakan untuk memperkuat sistem pengamanan dengan menambahkan kunci gembok dan menggunakan akses satu pintu masuk," papar Kapolres.
Pengeceken juga dilakukan pada instalasi kelistrikan di gedung logistik untuk meminimalisir adanya konsleting dapat memicu kebakaran bila perlu dilakukan koordinasi dengan PLN.
"Perlu juga dilakukan sosialisasi kepada warga sekitar untuk tidak membakar sampah diaekitar lokasi," lanjut Kapolres.
Kotak suara sudah masuk di wilayah Kabupaten Karanganyar hari ini berjumlah 1.900 kota suara. Disimpan di Gudang Logistik KPU berlokasi di gedung serba guna putrani wilayah Tasikmadu Karanganyar.
"Dengan kedatangan salah satu perangkat pendukung pemilu ini, kami bergerak berkordinasi dengan KPU dan Bawaslu untuk melakukan pengamanan gedung ini," imbuhnya.
Komisioner KPU Karanganyar Divisi Teknis Perencanaan Muhammad Maksum menambahkan kondisi gudang untuk penyimpanan logistik Pemilu tahun 2024 ini dalam kondisi baik siap digunakan.
"Tadi sudah dilakukan pengecekan oleh Kapolres langsung dan kondisinya siap digunakan. Hari ini tadi tiba 1900 kotak suara dari total kotak suara yang diterima sebanyak 16 ribu kotak suara," pungkasnya.
- Kepergok Curi Kotak Infaq Masjid, Warga Wonogiri Nyaris Dihakimi Warga
- Kandang Ayam di Karanganyar Terbakar Mengakibatkan Kerugian Mencapai Miliaran Rupiah
- Polres Karanganyar Siaga di Pintu Tol Solo-Yogyakarta Fungsional