Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Nasional PPP Sandiaga Salahudin Uno menegaskan, siapapun calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar Pranowo di Pemilu 2024, PPP tetap berkomitmen memperjuangkan Ganjar Pranowo sebagai presiden.
- Menparekraf Sandiaga Uno Optimis Ekonomi Kreatif Semarang Bisa Makin Berkembang
- Sandiaga Uno Tantang Santriwati Batang Buat Baju Koko
- Tingkatkan Kompetensi Pelaku Usaha di Desa Wisata, tiket.com Luncurkan Jagoan Pariwisata
Baca Juga
Hal itu disampaikan usai pihaknya melaksanakan kegiatan konsolidasi pemenangan pemilu dengan ratusan pengurus juga Kader PPP wilayah Dapil 3 Jawa Tengah.
PPP akan tetap menawarkan konsep ekonomi berkeadilan yang diharapkan bisa diterima oleh koalisi PDI Perjuangan dan PPP. Dengan konsep itu persoalan ekonomi di indonesia mampu teratasi.
Sandiaga Uno mengaku legowo jika dirinya tidak terpilih menjadi Cawapres Ganjar Pranowo. Meski demikian pihaknya tetap optimis bisa mendampingi Ganjar Pranowo sebagai cawapres.
Selain Sandiaga Uno yang sejak awal digadang-gadang akan menjadi cawapres pendamping Ganjar Pranowo, saat ini muncul dua nama kandidat kuat mendampingi ganjar dalam kontestasi Pilpres 2024, yakni mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Menkopolhukam Mahfud MD.
"Keduanya adalah putra terbaik bangsa, siapapun yang terpilih sebagai cawapres, PPP akan mendukung Ganjar Pranowo sebagai presiden," ujarnya.
- Menparekraf Sandiaga Uno Optimis Ekonomi Kreatif Semarang Bisa Makin Berkembang
- Sandiaga Uno Tantang Santriwati Batang Buat Baju Koko
- Tingkatkan Kompetensi Pelaku Usaha di Desa Wisata, tiket.com Luncurkan Jagoan Pariwisata