Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melakukan kunjungan kerja ke Semarang, Kamis (12/09), salah satu agendanya kunjungan melihat Festival Kota Lama.
- Wahidin, Pengusaha Kolang-Kaling Banjarnegara Di Tengah Kelangkaan Bahan Baku
- Sambut Festival Megengan, Koreografer Laelatul Qadriyah Bertamu Di NGOPI Dinparta Demak
- Sekda Demak Merawat Komunitas Bonsai Tumbuh Subur Di Demak
Baca Juga
Sandiaga dapat menyaksikan langsung festival sejarah dan budaya Semarang itu yang menampilkan promosi dan pameran berbagai produk lokal.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu pun senang dan mengharapkan event pariwisata Kota Semarang itu bisa menarik wisatawan untuk berkunjung.
"Kita senang dan bangga dengan event pariwisata Kota Semarang sebagai salah satu kota kental dengan sejarah dan kebudayaan. Tentu berbagai macam event yang diadakan semoga bisa menjadi sarana agar pariwisata Kota Semarang bisa semakin baik dan diminati wisatawan," kata Sandiaga.
Dengan event hadirkan berbagai macam warisan budaya daerah dan Nusantara dalam satu festival, Sandi mengharapkan, dapat dimanfaatkan untuk menjadi daya jual pariwisata Kota Semarang. Wisatawan bisa tertarik kunjungan ke Semarang dengan pilihan lebih banyak selain sekedar wisata sejarah.
"Kota Semarang bisa lebih pariwisatanya, tidak sekedar ikon sejarah Kota Lama. Kunjungan wisatawan dengan event-event dan acara-acara diadakan semoga juga meningkat. Jika pariwisata bagus, ekonomi akan menyusul hasilnya positif dan semakin maju," terang Sandiaga.
- Tanah Amblas Di Jalur Arah Unnes, Lalu Lintas Terganggu
- Pemkot Semarang Segera Cairkan Dana Bantuan Rp25 Juta Per Rukun Tetangga Mulai Juli
- Pemkab Demak Canangkan Resik-Resik Kutho