Sambut Popda Dan Porprov, Purworejo Laksanakan Kejurkab

ISSI Purworejo Cari Bibit-Bibit Baru
ISSI Kabupaten Purworejo, Menggelar Balap Sepeda Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) ISSI Purworejo 2024 Yang Dilaksanakan Di Alun-Alun Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (17/12). Istimewa
ISSI Kabupaten Purworejo, Menggelar Balap Sepeda Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) ISSI Purworejo 2024 Yang Dilaksanakan Di Alun-Alun Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (17/12). Istimewa

Purworejo - Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Kabupaten Purworejo, menggelar Balap Sepeda Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) ISSI Purworejo 2024 yang diikuti oleh puluhan peserta tingkat SD/MI dan SMP/MTs yang dilaksanakan di Alun-alun Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (17/12).

Kejurkab ISSI Purworejo 2024 tersebut dilepas oleh Arief Setyadi Hartawan selaku Binpres (Bina Prestasi) ISSI Kabupaten Purworejo dengan pengibaran bendera start.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Porapar) Kabupaten Purworejo, yang sekaligus Ketua ISSI Kabupaten Purworejo, Stefanus Aan Isa Nugroho menyampaikan, bahwa ISSI Kabupaten Purworejo menggelar kejuaraan tingkat kabupaten (Kejurkab) balap sepeda yang diikuti oleh sekitar 80 peserta dari kategori SD, SMP dan SMA.

"Untuk yang SD itu dibagi dua kategori kelas yaitu kelas 1,2 dan 3 BMX putra putri kemudian untuk kategori kedua yaitu kelas 4, 5 dan 6 MTB putra putri dan Roadbike putra putri," kata Aan.

Lebih lanjut, Aan menerangkan, untuk kategori SMP itu Mountainbike (MTB) putra putri dan Roadbike putra putri. Sedangkan untuk kategori SMA itu Roadbike Woman Open dan Roadbike Man Open.

"Tujuan diadakannya kegiatan ini untuk SD dan SMP untuk persiapan Popda (Pekan Olahraga Pelajar Daerah-red) yang diperkirakan pada bulan Februari 2025. Jadinya intinya kita mencari bibit-bibit baru yang nantinya bisa mengharumkan Purworejo sampai dengan tingkat provinsi dan nasional," jelas Aan.

"Untuk yang kategori SMA Open kita persiapkan untuk pra-Porprov (Pekan Olahraga Provinsi-red) tahun depan. Mudah-mudahan nanti ada satu ada dua atlet dari Purworejo yang bisa membanggakan dan membawa nama harum Kabupaten Purworejo," imbuhnya.

Aan berharap, kegiatan tersebut merupakan bentuk pembinaan dari ISSI Kabupaten Purworejo kepada para atlit sepeda.

"Harapannya tentu saja kita mempunyai atlet-atlet yang bisa membanggakan Kabupaten Purworejo," harapnya.

Sementara itu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Komisi I DPRD Kabupaten Purworejo, yang sekaligus Sekretaris ISSI Kabupaten Purworejo, Ferro Setiadono mengatakan bahwa kegiatan Kejurkab ISSU Purworejo tersebut diadakan untuk mempersiapkan diri para atlet dalam mengikuti ajang Popda 2025 dan Pra-Porprov.

"Untuk yang menang nanti akan kita seleksi lagi bersama tim supaya menjadi atlet profesional di Kabupaten Purworejo," kata Mas Soni.

Soni juga merasa senang melihat antusias para peserta yang mengikuti lomba balap sepeda Kejurkab ISSI Purworejo 2024.

"Kami dari ISSI Purworejo memang belum bisa memberikan hadiah yang besar namun ini untuk memotivasi para anak-anak dan atlet pesepeda supaya rutin melaksanakan latihan," terangnya.

Selain itu, ISSI Purworejo juga menyediakan lokasi untuk latihan para atlet supaya animo masyarakat dan para orang tua bisa lebih mensupport lagi terhadap anak-anak mereka yang ingin latihan.

"Alhamdulillah dengan kegiatan seperti ini para orang tua mereka sangat men-support saat anaknya mengikuti balap sepeda. Rencana kegiatan seperti akan kita laksanakan setiap satu tahun sekali," imbuhnya.

Soni mengharapkan para pesepeda untuk selalu giat latihan supaya Purworejo mempunyai bibit-bibit atlet yang bisa membanggakan Kabupaten Purworejo.

"Kita ingin adik-adik ini ke depan bisa menjadi atlet yang terjun di tingkat nasional. Karena dengan olahraga kita juga bisa mempromosikan potensi daerah seperti wisata, kuliner dan lainnya," terang Soni.

Salah satu pesepeda yang masih duduk di kelas 1 SD Kliwonan, Vio Oktaviani, mengungkapkan dirinya sangat senang bisa mengikuti ajang lomba balap sepeda tersebut.

"Senang rasanya bisa ikut lomba, apalagi tadi bisa masuk finish nomor 2. Baru dua minggu latihan terus ini bisa ikut lomba," singkatnya.