Serahkan bantuan obat-obatan dan vitamin pada warga binaandi Rumah Tahanan Kelas 1A Surakarta, Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, berkesempatan meninjau kegiatan warga binaan di dalam Rutan.
- Penjabat Bupati Kudus Temui Gibran, Bersama Tim Kemendikbudristek Bawa Misi ‘Rahasia’
- Wali Kota Solo Dukung Penuh Netralitas ASN
- Direktur P3S: Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran Lambang Kemenangan Beda Generasi
Baca Juga
Didampingi Kepala Rutan Kelas I Solo Urip Dharma Yoga, Gibran terlihat antusias melihat aktifitas warga binaan seperti menjahit, memotong rambut, hingga produksi sablon.
Bahkan ada pabrik konveksi kecil di dalamnya yang memproduksi berbagai barang. Seperti baju, goodie bag hingga kaos pesanan dari luar daerah Solo.
Orang nomor satu di kota Solo ini mengapresiasi kegiatan di dalam Rutan. Dimana mereka juga dibekali berbagai ketrampilan yang bisa menjadi modal kerja selepas keluar dari Rutan.
"Saat saya awal kesini memang sudah ada mesin jahitnya. Tapi belum berproduksi. Kini penghuni rutan sudah dilatih oleh BLK," jelas Gibran, Rabu (15/9).
Mereka warga binaan juga dibekali dengan sertifikat pelatihan, ketrampilan yang diperoleh selama di dalam Rutan bisa dimanfaatkan untuk wirausaha mandiri atau bekerja di pabrik
"Ini luar biasa Kalapas sangat mendukung warga binaan disini," imbuh Gibran.
Sementara itu, Kepala Rutan Kelas I Solo Urip Dharma Yoga menambahkan untuk memberikan pelatihan bagi warga binaan pihak Rutan bekerjasama dengan PT Amura Pratama dan BLK Surakarta.
"Mereka saat ini memproduksi 3000 kaos kerah, 3000 kemeja dan 2500 celana panjang kolor pesanan dari luar kota. Dari Tangerang dan Bandung," pungkasnya.
- Nostalgia Jokowi- Respati Ardi
- Blusukan, Respati Dorong Industri Rumahan Tempe Tambah Varian Inovasi Produk
- Gibran Serahkan Surat Pengunduran Diri Sebagai Walikota Solo Kepada DPRD Solo