Rutan Salatiga Kini Punya Ruang Layanan Terpadu

Kepala Rutan Salatiga, Andri Lesmono, saat peresmian Ruang Layanan Terpadu/RMOLJateng
Kepala Rutan Salatiga, Andri Lesmono, saat peresmian Ruang Layanan Terpadu/RMOLJateng

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kota Salatiga kini memiliki ruang layanan terpadu. Peresmian langsung oleh Andri Lesmano selaku Kepala Rutan Salatiga, di Rutan Kelas IIB Salatiga, Rabu (25/8).


Dikatakan Karutan, keberadaan ruang layanan terpadu bagian dari program Rutan dalam  meningkatan kualitas layanan kepada masyarakat terutama keluarga warga binaan, wujud dari semboyan Rutan/Lembaga Pemasyarakatan (Lapas)  yakni 'Melayani Dengan Sepenuh Hati'.

"Sekaligus, mendukung program Rutan Salatiga dalam membangun Zona Integritas dalam menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih," kata Andri Lesmano.

Adanya Ruang Pelayanan ini, tentu saja menjadi program Rutan dalam meningkatkan pelayanan publik yang transparan dan berkualitas.

Berkaitan dengan jenis layanannya, disebutkan Andri terdiri dari layanan penitipan barang/makanan, layanan video call gratis dan layanan konsultasi terkait pemenuhan hak warga binaan.

"Diantaranya layanan konsultasi asimilasi, pembebasan bersyarat cuti bersyarat, remisi dannterkait dengan kegiatan warga binaan didalam Rutan," ungkapnya.

Pihaknya berjanji, akan berusaha semaksimal mungkin memberikan layanan yang terbaik bagi warga binaan dan tentu saja masyarakat," ucapnya.