Rumah BUMN Kutoarjo Hadirkan Kelas Kreatif Bareng @enak_betik

Istimewa
Istimewa

Rumah BUMN Telkom Kutoarjo kembali menghadirkan kegiatan edukatif dan inspiratif bagi generasi muda. Kali ini, workshop bertajuk “Personal Branding dan Bisnis Digital Bersama Content Creator” sukses digelar pada Rabu (16/4), bertempat di Gedung Rumah BUMN Telkom Kutoarjo, Jalan Pemuda No. 10, Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.


Kegiatan ini menghadirkan Muhammad Lutfi Mubarok, sosok kreator konten yang dikenal lewat akun Instagram dan TikTok @enak_betik. Dalam acara ini, Lutfi membagikan pengalaman seputar membangun citra diri (personal branding) dan menggali potensi bisnis digital melalui media sosial.

“Ini bukan sekadar bikin konten, tapi bagaimana konten bisa menjadi jalan rezeki dan membawa pengaruh positif,” ungkap Lutfi dalam sesi workshop yang berlangsung santai namun sarat wawasan.

PIC Rumah BUMN Telkom Kutoarjo, Asri, mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen dalam mendukung pertumbuhan ekonomi digital di tingkat lokal.

“Kami ingin mendorong generasi muda untuk tidak hanya menjadi pengguna media sosial, tapi juga kreator yang produktif dan inovatif. Harapannya, dari sini bisa lahir pelaku usaha baru atau influencer lokal yang mampu bersaing secara nasional,” ujar Asri.

Workshop ini mendapat respons positif dari peserta yang merasa terbantu memahami dunia konten secara lebih profesional. Selain sesi materi, peserta juga diajak diskusi dan praktik langsung menyusun strategi branding mereka sendiri.

Rumah BUMN Telkom Kutoarjo akan terus membuka ruang belajar dan berjejaring untuk UMKM dan generasi muda melalui berbagai kegiatan inspiratif di masa mendatang.