Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Batang punya ketua baru yaitu Sulemi, petani dari Desa Lebo, Kecamatan Gringsing. Ketua baru itu memimpin organisasi itu pada periode 2023-2028.
- Pererat Sinergi: Ramah Tamah Bupati Purworejo dan Insan Pers
- Warga Boto di Kabupaten Semarang Guyub Bantu Korban Musibah Puting Beliung
- Djoko Setijowarno: Kelola Transportasi Umum Jangan Andalkan Pendapatan dari Ongkos Penumpang
Baca Juga
Sukemi memperoleh 14 suara dari total 17 suara. Calon petahana hanya memperoleh tiga suara.
"Harapannya kita saling berkeja sama dan berkolaborasi demi terwujudnya visi dan misi KTNA,” kata Sulemi, Ketua Terpilih, Kamis (12/10).
Pemilihan itu bertempat di Aula Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Limpung Kabupaten Batang. Acara itu bertajuk Rembug Paripurna.
Kegiatan dibuka langsung oleh Plt. Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Batang, Wahyu Budi Santoso. Lalu juga dihadiri opuluhan peserta yang terdiri dari perwakilan Anggota KTNA tiap kecamatan, Kelompok Wanita Tani, Penyuluh Pertanian tiap kecamatan dan juga para petani milineal Kabupaten Batang.
Plt. Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Batang, Wahyu Budi Santosa, KTNA merupakan kepanjangan tangan pemerintah dalam menjalankan program-program pertanian dari pemerintah.
"Juga sebagai wadah musyawarah bagi para petani dan nelayan sekaligus mitra kerja pemerintah dalam membantu memecahkan persoalan-persoalan pertanian," jelasnya.
Wakil Ketua KTNA Provinsi Jawa Tengah, Juwari berpesan kepada Pengurus terpilih baru agar nantinya bekerja secara maksimal. Tentunya sesuai bidangnya masing-masing sehingga tercapainya tugas dan fungsi KTNA.
- Usai Dilantik MWC NU Karanganyar PurbalinggaTempati Gedung Baru
- Polrestabes Semarang Jadikan Knalpot Brong Besi Rosokan untuk Donasi Sosial
- Kapolsek Semarang Tengah Pastikan Informasi Pengobatan Ida Dayak di Semarang Hoax