Rengkuh Berbagai Pemangku Kepentingan, Kapolres Purbalingga Silaturahmi Ke Gereja-Gereja

Melaksanakan Tugasnya Untuk Memastikan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Di Purbalingga, Maka Kapolres Purbalingga Melakukan Silaturahmi Kali Ini Sejumlah Denominasi Gereja Yakni Gereja Katolik Santo Agustinus Dan Gereja Kristen Jawa Purbalingga, Selasa (15/10).
Melaksanakan Tugasnya Untuk Memastikan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) Di Purbalingga, Maka Kapolres Purbalingga Melakukan Silaturahmi Kali Ini Sejumlah Denominasi Gereja Yakni Gereja Katolik Santo Agustinus Dan Gereja Kristen Jawa Purbalingga, Selasa (15/10).

Polres PurbaIingga - Polda Jateng | Melaksanakan tugasnya untuk memastikan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Purbalingga, maka Kapolres Purbalingga melakukan silaturahmi kali ini sejumlah denominasi gereja.

Silaturahmi dilaksanakan di Gereja Katolik Santo Agustinus dan Gereja Kristen Jawa (GKJ) PurbaIingga. Dalam kegiatan dilakukan komunikasi kamtibmas dengan pengurus gereja mau pun pendeta.

Dalam keterangannya, AKBP Rosyid Hartanto mengatakan, "Hari ini kami dari Polres Purbalingga melaksanakan silaturahmi kamtibmas dengan safari ke sejumlah gereja yang ada di Kabupaten PurbaIingga". 

"Kegiatan ini dilaksanakan mendasari commander wish bapak Kapolda Jateng untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan masyarakat termasuk para tokoh agama," tambah Kapolres itu, Selasa (15/10).

Menurutnya, kegiatan ini dapat menjalin sinergitas untuk mewujudkan kamtibmas kondusif di Kabupaten PurbaIingga. Kegiatan tersebut bisa dalam bentuk kegiatan bersama, sosialisasi, seminar mau pun kegiatan positif lainnya dalam mencegah gangguan keamanan.

"Dengan silaturahmi, kami menggandeng semua pihak dalam rangka mencegah gangguan keamanan terjadi di Kabupaten PurbaIingga. Termasuk kenakalan remaja yang akhir-akhir ini muncul," tambah Rosyid Hartanto.

Gembala Sidang Gereja Kristen Jawa (GKJ) Purbalingga, Pendeta Rudiarto Budi Prasetyo, menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan silaturahmi yang dilaksanakan Kapolres Purbalingga. Menurutnya kunjungan ini adalah hal yang positif dimana pihak gereja bisa menjadi bagian dari masyarakat Kabupaten Purbalingga yang diperhatikan oleh pihak kepolisian.

"Terima kasih atas kunjungan yang dilakukan bapak Kapolres Purbalingga. Kami berbahagia, karena bisa menjadi bagian masyarakat yang diperhatikan dari Polres Purbalingga. Terima kasih. Tuhan Memberkati," ucapnya.