- Ahmad Luthfi Prioritaskan Pertanian dan Infrastruktur
- Efisiensi Anggaran, Mobil Dinas KPU dan Bawaslu Segera Ditarik
- Terkena Dampak Efisiensi, Anggaran Pemkab Rembang Rp28 Miliar Hilang?
Baca Juga
Sebanyak 55 desa di Rembang mendapatkan reward dari pemerintah pusat atas percepatan proses administrasi. Jika ditotal, penghargaan tersebut mencapai sekitar Rp7 miliar.
Bupati Rembang Abdul Hafidz mengutarakan, masing-masing desa, mendapatkan penghargaan Rp144 juta.
“Hadiah itu merupakan apresiasi dari pemerintah pusat. Ke-55 desa di atas dinilai berprestasi dalam pengelolaan dana desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD). 55 desa diberi reward pemerintah pusat per desa Rp144 juta,” kata Hafidz, Rabu (13/11).
Ia pun mendorong kepada pemerintah desa lainnya agar bisa melaksanakan pengelolaan administrasi secara baik. “Kalau pengelolaannya baik, aturannya dipenuhi dapat reward,” katanya.
Diantara indikatornya, kata Hafidz, adalah inovasi percepatan administrasi khususnya pengelolaan, termasuk dalam hal pelaporan ADD dan DD. “Ini juga tidak lepas dari inovasi percepatan dalam memproses administrasi, melaporkan hasil dari ADD dan, DD. Saya minta tolong itu ditingkatkan,” imbuh Hafidz.
Selain itu, ia juga mendorong agar desa-desa bisa berproses menjadi desa mandiri. Jika mengacu target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), jumlah desa mandiri di Rembang sudah tercapai.
Dari target 12 desa, sampai dengan tahun lalu sudah tercapai 22 desa. Sedangkan untuk desa mandiri terdapat berbagai indikator. Diantaranya indeks ketahanan sosial dan ketahanan lingkungan. Sehingga diharapkan setiap deda bisa memiliki progres kemajuan.
- Alfamart Cabang Rembang Ajak 100 Member Loyalnya Ikuti Serunya Buka Bersama
- Pemkab Rembang Terima 113 Usulan Masyarakat
- Pemerintah Buka Pendaftaran Program Transmigrasi 2026