Narapidana (Napi) Rumah Tahanan (Rutan) Salatiga ikut merayakan penyembelihan hewan kurban di tengah Hari Raya Iduladha Tahun 2024, Senin (17/06).
- Kartini Masa Kini, Tetap Berkontribusi Dan Jaga Tradisi
- Kebaya Motif Bunga Warnai Peringatan Hari Kartini Ke-146 Di Kabupaten Blora
- Peringati Hari Kartini Ke-146, Pemkab Batang Ciptakan Berbagai Program Pengembangan Wanita
Baca Juga
Sedikitnya, ada 7 ekor kambing yang akan ditasarufkan untuk para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
"Selain itu, ada juga 4 ekor disembelih pada hari ini dan 3 ekor besok hari," kata Redy Agian Kepala Rutan Salatiga.
Tak hanya menyembelih kurban, para napi/ WBP Rutan Kota Salatiga sebelumnya juga menggelar Salat Ied secara berjamaah yang dilaksanakan di selasar depan blok hunian Rutan.
Redy mengungkapkan momentum perayaan Iduladha kali ini bisa dijadikan sebuah perubahan dan pengorbanan serta untuk meningkatkan ketaqwaan dan ketaatan kepada Allah SWT.
Ia mengajak di hari pengorbanan ini sebagai momentum perubahan diri khususnya bagi WBP Rutan Kota Salatiga.
"Mengorbankan hawa nafsu duniawi dan tentunya sebagai bekal untuk di akhirat kelak," ungkapnya.
Redy menambahkan dengan Iduladha diharapkan mengutakan rasa keikhlasan pada diri sendiri, mengajarkan saling berbagi serta menjadi pengingat kita untuk selalu menjalankan perintah Allah SWT.

Napi Rutan Salatiga Ikut Merayakan Iduladha Dengan Menyembelih Hewan Kurban Di Dalam Rutan, Senin (17/06). Erna Yunus B/RMOLJawaTengah
Sementara itu, salah satu WBP bernama Jadi turut dalam penyembelihan hewan kurban merasa senang bisa merayakan Iduladha.
"Walau pun sedang menjalani masa pidana, saya pribadi dan teman - teman merasa senang bisa merayakan Iduladha, dan tentunya menjadi momen untuk memohon ampun atas kesalahan," ucap Jadi.
- Paus Pembela Kaum Papa Dan Rentan Nan Sederhana Itu Telah Berpulang
- Jaga Kenyamanan, Dishub Batang Alihkan Truk Sumbu Tiga Ke Jalan Tol
- Kartini Masa Kini, Tetap Berkontribusi Dan Jaga Tradisi