Ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga mengikuti Program Jumat Sehat, Jum'at (5/5).
- Karutan Salatiga Audiensi Bersama Pj Walikota, Pemkot Siap Beri Dukungan
- Karutan Salatiga Baru Diminta Raih Predikat WBK
- Program Jumat Kliwon, Napi Rutan Salatiga Kirim Doa untuk Keluarga
Baca Juga
Kepala Rutan Salatiga, Andri Lesmano mengatakan, program ini merupakan salah satu program pembinaan bagi WBP di Rutan Salatiga.
"Program Jum'at Sehat tidak hanya dilakukan secara mandiri, kami juga menggandeng pihak eskternal," ungkap Andri.
Selain memberikan bekal pelatihan dan keterampilan, dalam program Jum'at Sehat sekaligus menjadi pembinaan sehat jasmani dan rohani.
"Program ini selain menjadi pembinaan sehat jasmani tetapi juga dilakukan pembinaan sehat rohani. Pada pagi hari ini gelar senam sehat dan setelah itu kami laksanakan doa dan pengajian bersama," jelasnya.
Andri menambahkan, keterbatasan di rutan ini bukan menjadi alasan untuk tidak memberikan program pembinaan bagi warga binaan.
Dengan memanfaatkan selasar antara blok hunian dan kantor menjadi tempat utama pelaksanaan kegiatan di rutan.
Pihak Rutan Salatiga terus berupaya memaksimalkan tempat yang ada dan berinovasi sehingga para WBP mendapat berbagai macam program pembinaan.
Andri menegaskan, program pembinaan rutin dilakukan guna menjaga kesehatan WBP baik secara jasmani dan rohani, selain tentunya juga membagikan sabun gratis agar WBP dapat menjaga kebersihan badan dan lingkungan.
- Karutan Salatiga Audiensi Bersama Pj Walikota, Pemkot Siap Beri Dukungan
- Karutan Salatiga Baru Diminta Raih Predikat WBK
- 15 Napi Rutan Salatiga Diusulkan Program Cuti Bersyarat dan Bebas Bersyarat