Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Demak telah memberangkatkan empat truck mengangkut koper calon jamaah haji Kabupaten Demak Tahun 2023 ke Asrama Haji Donohudan Solo.
- Bupati Batang Tunjuk Ketua MUI Jadi Plt Ketua Baznas
- Polres Pemalang Siapkan Layanan Pijat Tunanetra Gratis Bagi Pemudik
- Perhatian! Warga Kota Semarang, Akan Ada Gangguan PDAM Sementara
Baca Juga
Pemberangkatan angkutan pengiriman koper calon jamaah haji dengan pengibaran bendera oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Demak Afief Mundzier di Halaman Kantor setempat, Senin (22/5).
Afief Mundzier menyampaikan pengiriman koper ke Donohudan Solo hari ini milik calon jamaah haji untuk kloter 3 dan 4.
"Sedangkan untuk pemberangkatan calon jamaah hajinya untuk kloter 3 dan 4 akan dilaksanakan pada hari Selasa besok tanggal 23 Mei 2023 dari Gedung IPHI Kabupaten Demak," kata Afief Mundzier didampingi Kasi PHU Sujati.
Afief Mundzier menambahkan, untuk calon jamaah haji Kabupaten Demak telah masuk dalam daftar ke enam kloter berjumlah 1.706 orang.
Terpisah, Subkoor Kesejahteraan Sosial Bagian Kesra Setda Demak Triyono menyampaikan jadwal pemberangkatan calon jamaah haji Kabupaten Demak Tahun 2023, terbagi menjadi enam kloter, meliputi kloter 3 dan 4 yang diberangkatkan pada tanggal 23 Mei 2023.
"Untuk Kloter selanjutnya 5, 6, 7 akan diberangkatkan pada tanggal 24 Mei dan kloter 8 akan diberangkatkan pada Kamis 25 Mei 2023 yang pelepasannya dilaksanakan di Gedung IPHI Kabupaten Demak," pungkasnya.
Sebagai informasi, untuk jumlah calon jamaah haji kloter 3 berjumlah 61 orang dan kloter 4 berjumlah 354 orang. Kloter 5 sebanyak 355 orang. Untuk kloter 6 berjumlah 355 orang, kloter 7 berjumlah 354 dan kloter 8 berjumlah 227 orang.
- Bandara Adi Soemarmo Hadirkan Semarak Perempuan Berkarya
- Sebagai Mitra Strategis, Prokompim Ajak Wartawan Terus Bersinergi dalam Pemberitaan
- Puluhan Anak Korban Covid-19 di Kecamatan Genuk Terima Santunan