Ratusan Kader PKS Flashmob Sedot Perhatian di Pasar Tumpah JLS Salatiga

 Ratusan kader, simpatisan, pengurus serta calon legislati DPR RI, DPRD Provinsi Jawa  Tengah, DPRD Kota Salatiga PKS Salatiga menggelar kampanye terbuka secari simpati di pasar tumpah, Jalan Lingkar Selatan (JL) Salatiga, Minggu (10/12). RMOL Jateng
Ratusan kader, simpatisan, pengurus serta calon legislati DPR RI, DPRD Provinsi Jawa Tengah, DPRD Kota Salatiga PKS Salatiga menggelar kampanye terbuka secari simpati di pasar tumpah, Jalan Lingkar Selatan (JL) Salatiga, Minggu (10/12). RMOL Jateng

Ratusan kader, simpatisan, pengurus serta calon legislatif (caleg) DPR RI, DPRD Provinsi Jawa Tengah, DPRD Kota Salatiga PKS Salatiga menyedot perhatian masyarakat di Pasar tumpah, Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga, Minggu (10/12).


Para simpatisan, pengurus dan caleg PKS tidak sekadar menyapa tapi juga mengenalkan program ke masyarakat. Mereka menyapa di jalan berdekatan dengan traffic lights.

Menariknya, kader dan simpatisan PKS mengenakan jubah bergambarkan nomor urut 8, program serta kemenangan calon Presiden dan Wakil Presiden, Amies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Saat bersamaan, mereka juga membagikan striker. Kegiatan itu semakin heboh saat melakukan gerakan flashmob yang menarik perhatian pengguna jalan.

"Hari ini PKS serentak secara nasional melakukan kampanye terbuka. Dan di Kota Salatiga dipusatkan di JLS bersamaan dengan agenda pasar tumpah kita lakukan secara simpati," kata Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah PKS Kota Salatiga, Latif Nahari.

Pemilihan lokasi, kata dia, dinilai efektif. Sebagai pusat aktivitas masyarakat dan pusat perekonomian, PKS Salatiga ingin bersama-sama menyampaikan pesan bahwa pusat-pusat perekonomian menjadi konsentrasi PKS untuk ditumbukan.

Pasar tradisional dan pasar tumpah, harus dioptimalkan kembali dengan berjalannya ekonomi rakyat.

"Ke depan, kalau kita menang maka inilah yang harus kita kembangkan diantaranya UMKM, Perekonomian kita didorong untuk di lebih maju lagi," terangnya.

Latif menambahkan, PKS mencoba memberikan gagasan cerdas kepada masyarakat, termasuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan bukan sekedar gimmick.

"Bukan hanya sekedar kegiatan administratif atau hal-hal yang bersifat kurang mencerdaskan tapi kita ingin menyampaikan kepada masyarakat, ini lho tugas berat kita bahwa perekonomian rakyat harus kita kembangkan," tandasnya.

Sementara, calon legislatif (Bacaleg) DPR RI Dapil I Jateng melalui PKS Muhammad Haris, S.S., M.Si.,turut hadir bersama Calon Legislatif DPRD Provinsi Ida Nurul Farida Harris mengingatkan kembali warga Salatiga Pemilu 2024 semakin dekat.

"Dalam kesempatan ini, kami mengingatkan kembali kepada masyarakat bahwa pencoplosan 2024 merupakan momen penting yaitu pemilihan umum. Masyarakat memilih Presiden dan Wakil Presiden. Dan alhamdulillah, PKS mengusung Amies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin)," ujar Muh Harris.

Mantan Wakil Wali Kota Salatiga itu juga menyampaikan PKS memiliki calon-calon terbaik dapat membawa suara rakyat.

"Dan 'insya allah', PKS siap menjadi Partai membawa aspirasi dan harapan-harapan masyarakat untuk Indonesia lebih baik lagi," imbuhnya.