Raih Gelar Honorary Doctor dari Malaysia, Ketum PKR Tuntas Subagyo Fokus Masalah Pendidikan

Ketua Umum Partai Kedaulatan Rakyat Tuntas Subagyo meraih Honorary Doctor dari Malaysia. Dok
Ketua Umum Partai Kedaulatan Rakyat Tuntas Subagyo meraih Honorary Doctor dari Malaysia. Dok

Ketua Umum Organisasi Masyarakat (ormas) Tikus Pithi Hananta Baris Tuntas Subagyo menerima gelar kehormatan Honorary Doctor (DR.HC) dari UIPM Malaysia tersebut di Hotel Brother, Sabtu (9/9).


Tuntas Subagyo juga Ketua Umum Partai Kedaulatan Rakyat (PKR) ini berharap, sistem pendidikan termasuk di Sukoharjo bisa menjadi pionir untuk pendidikan di Indonesia.

"Potensi di Sukoharjo ini bisa selangkah lebih maju dan menjadi pionir pendidikan di Indonesia," jelasnya, Sabtu (10/9). 

Namun dirinya juga menyoroti terkait pendidikan di Sukoharjo dinilai belum maksimal. Fasilitas pendidikan harus merata di semua wilayah. Jika perlu biaya pendidikan harus gratis dan fasilitas penunjang pendidikan juga harus dipenuhi. 

"Gratis bukan berarti fasilitasnya terus seadanya. Namun harus lebih ditingkatkan lagi," ujarnya.  

Menurutnya, pemerataan fasilitas sangat penting dan menjadi faktor yang penting untuk peningkatan kualitas pendidikan. Termasuk sistem pendidikan saat ini harus sesuai dengan perkembangan zaman.  

"Siswa harus mengetahui teknologi dan perkembangan untuk menghadapi tantangan di masa mendatang," pungkasnya.