Puluhan Anak Geruduk Ruang Kerja Kapolres Grobogan

Puluhan anak TK Pembina Purwodadi mengikuti program Polisi Sahabat Anak di Polres Grobogan. Program ini salah satunya untuk mengenalkan profesi kepolisian ke anak sejak dini.


Anak-anak tampak ceria saat diajak berkunjung ke ruang kerja polisi di Polres Grobogan. Mereka diajak melihat langsung aktivitas, serta sarana dan prasarana digunakan polisi sehari-hari.

Kapolres Grobogan, AKBP Dedy Anung Kurniawan mengatakan, program Polisi Sahabat Anak bakal digelar rutin dengan melibatkan berbagai lembaga pendidikan anak usia dini. Program ini merupakan perintah dari Kapolri dan Kapolda Jateng untuk mengenalkan profesi kepolisian kepada anak-anak.

"Dengan sosialisasi sejak umur dini, anak-anak TK playgroup itu senang dapat melihat lebih dekat terkait dengan profesi kepolisian. Mereka bisa melihat kalau polisi ini ramah dengan anak," kata Kapolres Grobogan, Kamis (16/2).

Puluhan murid TK Pembina Purwodadi itu ditemani guru serta anggota Sat Lantas Polres Grobogan. Selanjutnya, anak-anak diajak bermain dan bernyanyi serta menaiki kendaraan patroli dan pengawalan.

Bahkan, usai menaiki mobil patroli polisi, anak-anak TK itu diajak memasuki ruangan kerja Kapolres Grobogan. Di ruangan itu, Kapolres Grobogan sibuk membagikan makanan dan minuman pada anak-anak itu. 

Kapolres Grobogan berharap program ini dapat membuat anak-anak tidak antipati dengan polisi ketika mereka dewasa kelak. Nantinya, mereka justru akan tertarik berkarir di kepolisian untuk menjadi polisi yang baik. Selain itu, program ini juga mengenalkan kepada anak-anak tentang pentingnya disiplin berlalu lintas.

"Harapannya ketika nanti dewasa, mereka mempunyai bekal bahwa bisa untuk berkomunikasi dengan kami termasuk apapun mungkin terkait dengan perkembangan, termasuk harapan mereka mungkin cita-cita menjadi seorang polisi yang baik," jelas Kapolres.

Polisi Sahabat Anak digulirkan Polres Grobogan itu disambut baik sekolah-sekolah di Kabupaten Grobogan. Seperti dikatakan Siti, salah seorang guru pendamping, menurutnya program ini membuat wawasan anak didiknya kian luas karena mengenal kepolisian.

"Saya sebagai pengajar sangat senang dengan kegiatan ini, harapannya kan anak bisa lebih tahu, bukan cuma melalui cerita, tapi juga tahu polisi seperti apa gitu," terangnya.

Siti menilai program Polisi Sahabat Anak penting untuk menambah pengetahuan anak-anak tentang kepolisian.

"Jika anak-anak mungkin mempunyai cita-cita menjadi polisi, maka jadi lebih tahu bagaimana polisi itu ruangannya, anak-anak bisa mengenal semua," tutupnya.