Posko Netralitas yang dibangun Polres Karanganyar dan Kodim 0727 Karanganyar merupakan bentuk nyata abdi negara menjaga dan mengamankan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
- Program Seragam Gratis Untuk Pelajar, Profesional Ini Daftar Cawabub Ke Partai Gerindra Karanganyar
- Sukseskan Pilkada 2024, Pj Gubernur Jateng Minta Pemda Koordinasi Intensif dengan Penyelenggara Pemilu
- Tak Sangka, Ketua KPU Kota Pekalongan Bikin Jingle Pilwakot 2024 Sendiri
Baca Juga
Hal ini ditegaskan Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy melalui Kabag Ops Polres Karanganyar Kompol Mardiyanto seraya menjelaskan, pendirian posko di Alun-Alun Karanganyar tersebut bertujuan untuk meyakinkan masyarakat terkait dengan netralitas TNI/Polri selama Pemilu 2024.
"Posko ini merupakan bentuk sinergitas nyata dalam menjaga netralitas TNI-Polri dalam Pemilu 2024," papar Kompol Mardiyanto, Rabu (31/1) sore.
Berdasarkan aturan yang ada, jajaran TNI/Polri harus netral dalam pelaksanaan pemilu. Selain itu, TNI/Polri harus menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif sehingga pelaksanaan pemilu berjalan aman, lancar, dan sukses.
Sebagai panduan pelaksanaan netralitas, personel Polres Karanganyar juga dibekali buku saku netralitas Polri. Buku saku itu berisi pedoman netralitas anggota Polri dalam Pemilu 2024.
Nantinya posko ini untuk menerima aduan dari masyarakat terkait dengan netralitas TNI maupun Polri, baik laporan secara langsung atau lewat WhatsApp (WA) yang telah disiapkan.
"Alhamdulillah sampai saat ini belum ada laporan terkait pelanggaran netralitas TNI-Polri di Kabupaten Karanganyar, semoga komitmen netralitas kami TNI – Polri di bumi Intanpari ini tetap selalu terjaga," pungkasnya.
- Persebi Menang Banyak Saat AKBP Rosyid Hartanto Pimpin Pengamanan Laga Liga 4 Nasional
- Wagub Jateng Beri Tawaran Selesaikan Bareng Persoalan Kemiskinan, Pernikahan Usia Dini Dan Stunting
- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah