Polsek Banyudono Tingkatkan Pengawasan Di Obyek Wisata Pengging, Libur Lebaran Lebih Aman Dan Nyaman

Polsek Banyudono Tingkatkan Pengawasan Di Obyek Wisata Pengging, Libur Lebaran Lebih Aman Dan Nyaman.
Polsek Banyudono Tingkatkan Pengawasan Di Obyek Wisata Pengging, Libur Lebaran Lebih Aman Dan Nyaman.

Boyolali - Suasana libur Lebaran tahun ini di kawasan wisata air Pengging, Kecamatan Banyudono, terasa lebih tertib dan menyenangkan. Hal ini tak lepas dari peran aktif jajaran Polsek Banyudono, Polres Boyolali, yang secara intensif melakukan pemantauan dan pengamanan di lokasi wisata, demi menciptakan rasa aman dan nyaman bagi para pengunjung.

Pada Minggu, (06/04), Bhabinkamtibmas Aipda Ali Munandir dan Aipda Heri Susilo melakukan patroli di Umbul Tirtomarto yang dipadati sekitar 400 wisatawan. Keesokan harinya, Senin (07/04), Bripka Tri Haryadi dan Bripka Anton Supriyadi melanjutkan pengawasan di Umbul Sungsang, Desa Bendan, dengan jumlah pengunjung mencapai 300 orang.

Selain mengamankan lokasi, para petugas juga aktif memberikan imbauan kepada pengunjung untuk menjaga barang bawaan, memprioritaskan keselamatan saat berenang, dan selalu mengawasi anak-anak yang bermain di sekitar kolam. Petugas parkir pun turut diberikan arahan agar meningkatkan kewaspadaan terhadap keluar-masuk kendaraan.

Kapolsek Banyudono, AKP Agus Satria, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat selama libur lebaran.

"Kami ingin memastikan setiap warga yang berlibur di wilayah Banyudono bisa menikmati suasana dengan tenang dan aman. Patroli ini bentuk pencegahan dini terhadap potensi gangguan keamanan," ujar AKP Agus Satria.

Upaya pengamanan ini pun disambut positif oleh pihak pengelola wisata.

"Kami sangat terbantu dengan kehadiran polisi. Pengunjung merasa lebih nyaman, dan pengawasan terhadap area kolam serta parkir menjadi lebih tertib," ungkap Andi Prasetyo, pengelola Umbul Tirtomarto.

Langkah preventif ini menunjukkan komitmen kuat Polres Boyolali dalam memberikan pengayoman dan perlindungan maksimal bagi masyarakat, khususnya di momen libur panjang yang rawan akan gangguan. Dengan sinergi antara kepolisian dan pengelola wisata, diharapkan situasi tetap kondusif dan para wisatawan bisa menikmati libur lebaran dengan penuh suka cita.