Petugas gabungan Unit Satresnarkoba dan Resmob Polrestabes Semarang berhasil menggagalkan peredaran narkoba jenis sabu yang diduga akan digunakan pada malam tahun baru di kota Semarang.
- Kombes Artanto : Kita Berani Jamin Transparan
- Kapolrestabes Semarang: Saya Siap Bertanggung Jawab!
- Kata Kapolrestabes Semarang, Korban Penembakan Terlibat Tawuran Gangster
Baca Juga
Dari penangkapan tersebut, Polisi berhasil menyita barang bukti berupa Sabu seberat 8,4 Kg Sabu beserta pelakunya.
Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar mengungkapkan, penangkapan jaringan internasional berawal dari kecurigaan petugas yang menemukan benda yang mencurigakan di sebuah truk yang tiba-tiba kedapatan barang yang mencurigakan pada Senin (6/12/2021) sekira pukul 16.00.
"Setelah kita lakukan cek CCTV di kapal Dharma Kartika VII tujuan Pontianak -Semarang ternyata ada orang membongkar barang dari mobil pick up warna hitam dan memindahkanya ke sebuah truk yang kosong muatan yang berada dibelakangnya," ungkap Kombes Irwan kepada RMOLJateng, Senin (13/12/2021).
Setelah dipastikan bahwa barang tersebut adalah narkotika jenis Sabu, pihaknya langusng melakukan penyidikan termasuk manifes kapal yang memabawa Mobil Grandmax warna hitam yang diketahui bernama Helianto Kosim (41) Warga Sampit Kalimantan. Namun yang bersangkutan ternyata sudah kabur bersama mobilnya.
Lantas Tim gabungan yang dikomandoi oleh Kasat Res Narkoba Polrestabes Semarang Kompol Aris Dwi Cahyanto langsung melakukan pengejaran di Sampit, Kalimantan dan menemukan jejak bahwa Helianto ternyata masih berada di Jawa Tengah.
"Kita temukan di tempat persembunyianya di indekos kawasan Temu Ireng, Sayung, Kabupaten Demak pada Kamis (9/12/2021) sekira pukul 21.00. Kita lakukan tindakan tegas terukur karena akan melarikan diri saat dilakukan penangkapan," pungkas Kombes Irwan Anwar.
Saat ini tersangka beserta barang bukti berada di Mapolrestabes Semarang untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
- Hasil Penyelidikan, Santri Narkoba Dikeroyok di Ponpes
- Pelaku Duel Maut Ditangkap Polrestabes Semarang
- Kapolrestabes Semarang Pastikan Polisi Pemeras Muda-Mudi Diperiksa Propam