Humas Polres Wonogiri menggelar bakti sosial dan donor darah dalam rangka memperingati HUT ke-72 Humas Polri.
- Berhasil Turunkan Angka Stunting, Kota Semarang Banjir Pujian
- BPJS Kesehatan Cabang Semarang Lakukan Beragam Transformasi Layanan Program JKN untuk Mudahkan Peserta
- Wali Kota Semarang Ajak PKK Dukung Program Vaksinasi Polio
Baca Juga
Puluhan anggota Polres Wonogiri dan sejumlah wartawan turut menjadi pendonor dalam kegiatan dilaksanakan di PMI Kabupaten Wonogiri, Senin (2/10).
Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo menjelaskan, kegiatan ini adalah wujud sinergitas Polres Wonogiri dengan insan pers dalam rangka menjelang peringatan HUT ke-72 Humas Polri.
“Kita melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah jelang peringatan HUT ke-72 Humas Polri, hal ini dilakukan untuk membantu masyarakat Wonogiri yang membutuhkan darah, serta mendekatkan kembali Polres Wonogiri dengan insan pers agar lebih bersinergi,” ungkapnya.
Dari hasil donor darah hari ini, sambung dia, berhasil mengumpulkan 31 kantong darah dari 49 peserta dinilai layak memenuhi syarat untuk didonorkan.
Kasi Humas berharap, kegiatan donor darah ini dapat menjaga stok darah memenuhi kebutuhan darah.
"Semoga setetes darah yang kita donorkan akan menjadi penyambung nyawa bagi masyarakat yang membutuhkan," pungkasnya.
- Targetkan UHC 100 Persen, BPJS Kesehatan Optimalkan Agen JKN
- PERWATUSI dan Entrasol Akan Gelar Puncak Acara Hari Osteoporosis Nasional 2024 di GBK
- Ahmad Luthfi Pastikan Pelayanan Publik Dan Kesehatan Berbasis Desa Berjalan Optimal