Ribuan warga memenuhi gedung Serba Guna Kepolisian Resor (Polres) Pemalang untuk menjalani vaksinasi massal.
- Deteksi TB, Dinkes Jateng Gunakan X-Ray
- Pentingnya Sahur Saat Menjalankan Puasa
- 165.185 Anak di Semarang Siap Jalani Vaksin Covid-19 di Sekolah
Baca Juga
Ribuan warga memenuhi gedung Serba Guna Kepolisian Resor (Polres) Pemalang untuk menjalani vaksinasi massal.
Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho menjelaskan lebih dari 1.000 warga yang menjalani vaksinasi pada Senin (14/6).
"Kegiatan ini adalah percepatan penanganan Covid-19, yang sebenarnya sudah dimulai beberapa hari lalu di Bodeh," katanya di lokasi.
Pelaksanaan vaksinasi dilakukan selama enam hari penuh mulai 14 Juni 2021 hingga 20 Juni 2021.
Ia menjelaskan proses vaksinasi massal dibantu enam rumah sakit, dua klinik pratama dan tenaga dari Dinas Kesehatan Pemalang.
AKBP Ronny berharap vaksinasi massal itu bisa mengurangi fatalitas karena Covid-19. Adapun yang divaksin didominasi tenaga pengajar.
Percepatan vaksinasi juga dilakukan di seluruh fasilitas kesehatan.
"Kami mengimbau Masyarakat umum yang berumur 18 tahun ke atas untuk datang dan vaksinasi," tutur Kapolres.
Kegiatan itu bertajuk Vaksinasi Massal Polres Pemalang dalam rangka Percepatan Penanganam Covid-19 Kabupaten Pemalang.
Seorang warga kelurahan Beji, kecamatan Pemalang, Euis Nariyah jadi salah satu warga yang menjalani vaksinasi.
Ia mengatakan setelah menjalani vaksinasi merasa lebih tenang.
"Kalau kemarin takut sama covid, sekarang lebih tenang. Apalagi saya pedagang yang biasa kontak dengan pembeli," jelasnya.
- PMK Masih Tinggi, Pemkab Wonogiri Perpanjang Penutupan Pasar Hewan
- UDD PMI Purbalingga Gelar Donor Darah Massal di Tiga Lokasi
- Selain Covid-19, Waspadai Demam Berdarah Saat Masuk Musim Kemarau