Kapolres Demak, AKBP Budi Adhy Buono, menyatakan masih melakukan penyelidikan terkait kebakaran yang terjadi di gedung lama Polres Demak, Selasa (29/3) siang.
- AKBP Ari Cahya Nugraha Resmi Jabat Kapolres Demak
- Polres Demak Ajak Komunitas Offroad Jaga Kedamaian dalam Trabas Kamtibmas
- Polres Demak Siap Amankan Tahapan di Tahun Politik
Baca Juga
"Jadi pada pukul 14.30 WIB, terjadi kebakaran di gedung lama, bukan di gedung baru Mapolres Demak. Jadi ada beberapa ruangan, yakni, ruang Kasat Reskrim, ruang Min reskrim, ruang narkoba, dan beberapa ruang milik Samapta," terang Kapolres Demak.
Hampir seluruh ruang di gedung lama terbakar hingga bagian atap gedung. Api dapat dipadamkan, setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi kejadian.
"Empat mobil damkar datang dan padamkan api, hanya 30 menit kebakaran berlangsung dan api bisa dipadamkan," tambah AKBP Budi.
Kapolres Demak menambahkan, hingga saat ini, Tim Identifikasi masih melakukan olah TKP dan penyelidikan terkait kebakaran tersebut.
- AKBP Ari Cahya Nugraha Resmi Jabat Kapolres Demak
- Polres Demak Ajak Komunitas Offroad Jaga Kedamaian dalam Trabas Kamtibmas
- Polres Demak Siap Amankan Tahapan di Tahun Politik