Polres Demak Imbau Pemudik Waspadai Titik Rawan Pantura

Satlantas Polres Demak mulai memetakan titik rawan kecelakaan di sepanjang jalan Pantura di wilayah kabupaten tersebut.


Kanit Laka Satlantas Polres Demak, Ipda Bambang Susilo mengatakan, telah memetakan titik rawan kecelakaan, yakni jalan Pantura Semarang Demak, tepatnya di daerah Onggorawe Sayung.

“Untuk titik rawan laka (black spot), hanya ada satu titik, yakni di Jalan Pantura Semarang-Demak, tepatnya di daerah Onggorawe,” terang Ipda Bambang Susilo, Kamis (21/4).

Selain jalur lurus, kontruksi beton jalan banyak yang pecah dan berlubang, juga kurangnya penerangan jalan. Satlantas Polres Demak menghimbau agar para pengguna jalan berhati hati dan mengurangi kecepatan di jalur black spot tersebut. 

"Di wilayah tersebut karena jalurnya lurus, untuk penerangan jalan juga masih kurang dan kontruksi jalan banyak pecah-pecah," tambah Kanit Laka Satlantas Polres Demak.

Pemudik diimbau dari Jakarta-Surabaya, untuk beristirahat di pos-pos yang disiapkan Polres Demak, maupun rest area di sepanjang jalan Pantura.