Kasatlantas Polrestabes Semarang AKBP Yunaldi menjelaskan awal mula kejadian kecelakaan truk tangki Tjakra Tirta muat air mengalami rem blong sejak dari atas sebelum turunan Jatibarang.
- Rumah Di Tawang Susukan Terbakar Saat Pemilik Jalani Ibadah Tarawih
- Kecelakaan Dua Truk di Demak Picu Macet Panjang
- Polres Pekalongan Ciduk Ayah Kandung yang Diduga Bunuh Bayinya di Rumah
Baca Juga
"Diduga rem truk tidak berfungsi, truk sempat menabrakan ke bukit di tepi jalan sebelum turunan. Karena tak berhenti, truk turun lepas kendali dan menabrak mobil Ertiga lalu menabrak tiga motor lainya," ungkap Yunaldi di lokasi kejadian.
Akibat kejadian ini, sambungnya, satu orang pengemudi motor dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Korban lainnya tiga orang mengalami luka-luka dan sudah diberikan pertolongan. Kondisi korban luka biasa, mudah-mudahan cepat sembuh dan ditangani," ujar Yunaldi.
Menurut pengakuan sopir, ia menuturkan truk tersebut hendak mengantarkan pesanan air ke Kawasan Industri Candi. Saat ini, sopir sudah diamankan untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
"Sopir sudah kita amankan. Nanti kami dalami dulu fakta-fakta di lapangan terkait penyebab utama kecelakaan ini," tandasnya.
Melihat lokasi yang curam dan jalan bergelombang, Ia menambahkan akan berkoordinasi dengan pihak terkait karena lokasi kejadian ini memang kawasan TPA yang memiliki konstruksi tanah dan jalan juga rawan longsor.
"Kami akan segera berkoordinasi dengan instansi terkait agar tidak lagi terjadi hal seperti ini melihat konstruksi jalan," tambahnya.
Berdasarkan pantauan di lokasi, petugas gabungan Satlantas Polrestabes Semarang, Dinas Perhubungan, Basarnas dan relawan masih membantu proses evakuasi truk dan mobil yang masih terpelosok di tanah kosong pinggir jalan.
Diberitakan sebelumnya, truk tangki air mengalami rem blong dan menabrak tiga motor dan satu mobil di turunan Jatibarang tepatnya Jalan Untung Suropati, Bambankerep, Semarang, Senin (24/7), sekira pukul 13.30 WIB.
- Sambut Rangkaian Pelaksanaan HPN 2025
- Tabrakan Dua Motor di Purbalingga, Korban Luka Berat
- Program Mudik Gratis, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Resmi Lepas Belasan Ribu Pemudik Dari Jakarta