Polisi Buru Satu Pelaku Penganiayaan Di Jalan Pemuda Semarang

Polsek Semarang Tengah masih memburu satu pelaku penganiayaan terhadap Budiono (60), pria lanjut usia yang dianiaya oleh dua orang di trotoar jalan Pemuda, Semarang Tengah pada hari Selasa (2/9) lalu.


Sebelumnya unit Resmob Polsek Semarang Tengah telah mengkap Dohan alias Arab (30) yang tidak mempunyai tempat tinggal tetap.

Kapolsek Semarang Tengah Kompol Didi Dewantoro mengungkan, saat penganiayaan teradap Budiono didapatkan informasi dari beberapa saksi yang mengatakan bahwa pelaku penganiyaan ini berjumlah dua orang.

Satu orang dapat diamankan di lokasi bernama Dohan alias Arab, sedangkan rekanya bernama Slamet masih diburu.

Dohan saat ini sudah mendekam di ruang tahanan polsek. Ini kita masih kejar rekan tersangka yang bernama Slamet, Ia kabur setelah melakukan penganiayaan," ungkap Kompol Didi kepada RMOLJateng, Jum'at (4/9).

Kompol Didi juga menyebut tersangka Dohan alias Arab ini juga mempunyai catatan kriminal yang panjang. Ia merupakan residivis dalam kasus yang sama dan sudah beberapa kali keluar masuk penjara.

"Tersangka Dohan ini baru dapat kita periksa kemaren (Kamis 3/9) lantaran saat ditangkap dalan kondisi mabuk berat dan tidak bisa mintai keterangan," pungkasnya.

Untuk itu Kompol Didi Dewantori menegaskan agar pelaku lainnya bernama Slanet untuk segera menyerahkan diri, sebelum polisi melakukan tindakan tegas.

Sementara itu, hingga saat ini Budiono, korban penganiayaan yang dilakukan oleh dua orang di Jalan Pemuda masih menjalani perawatan di RSUP dr Kariadi Semarang lantaran mengalami luka serius di bagian wajah akibat pukulan yang dilakukan oleh dua orang.