Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Solo kirimkan personil Tim Wash untuk membantu pembersihan fasilitas umum setelah 16 hari banjir melanda Kabupaten Demak, Jawa Tengah.
- Personel TNI Dan Relawan Gabungan Lakukan Pembersihan Sampah Paska Banjir Demak
- Kepala BNPB Dan Anggota DPRD: Tinjau Lokasi Banjir Janjikan Perbaikan Rumah Warga Terdampak Serta Peralatan Sekolah
- Kajati Jawa Tengah Dan Jajaran Berikan Motivasi Dan Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir
Baca Juga
Kepala Markas PMI Kota Surakarta Budi Purwanto memimpin langsung pemberangkatan Tim Wash PMI Solo yang terdiri dari 4 (empat) personil dan 2 (dua) truk tangki.
"Mereka akan melakukan pembersihan fasum pasca banjir di Demak," jelasnya, Jumat (23/02).
Setelah kemarin PMI kota Solo mengirimkan tim medis yang saat ini sudah kembali, hari ini PMI mengirimkan Tim Wash untuk membantu pembersihan.
"Tim ini setibanya di Demak akan berkoordinasi dengan dinas terkait seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), PMI Kabupaten Demak dan instansi lainnya," imbuhnya.
Pelaksana Harian (Plh) Ketua PMI Kota Surakarta, Sumartono Hadinoto, menambahkan keberangkatan Tim Wash ke Demak ini diputuskan atas dasar assesment dari Tim PMI yang sebelumnya diberangkatkan.
Berdasarkan hasil assesment tim yang kemarin berangkat, hari ini pihaknya berangkatkan Tim Wash untuk lakukan pembersihan fasum pasca banjir di Demak.
"Tim Wash PMI Solo akan fokus ke pembersihan rumah warga (lantai, dinding), fasilitas umum, sekolah dan sarana umum lainnya," paparnya.
Harapannya keberangkatan Tim Wash ke Demak bisa membantu mempercepat proses pemulihan pasca banjir yang diakibatkan jebolnya tanggul beberapa waktu lalu.
- Tidak Ada Korban WNI Dalam Gempa Dahsyat Myanmar
- Tak Batalkan Puasa, Ini Tips Donor Darah Yang Aman
- Seribu Anggota PMR Kabupaten Tegal Adu Tangkas Di Jumbara