- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah
- BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara Ajak Masyarakat Tolak Hasil Revisi UU TNI, Kepolisian, Dan Kejaksaan
- Patuh Instruksi Megawati, Bupati Karanganyar Tunda Retret Kepala Daerah PDI-P
Baca Juga
Pemilihan kepala daerah serentak, atau Pilkada Serentak Jawa Tengah, untuk memilih calon gubernur dan wakil gubernur mau pun di tingkat daerah kabupaten dan kota makin dekat. Waktunya juga tinggal sebentar, yaitu sekitar satu bulan lagi.
Oleh karena itu, Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengajak kalangan mahasiswa aktif mendukung serta ambil bagian jadi pemilih cerdas untuk mensukseskan penyelenggaraan Pilkada.
"Rekan-rekan mahasiswa kita ajak untuk ikut serta dalam mengawasi, terlibat beri dukungan, dan setidak-tidaknya melakukan sosialisasi sebagai pemilih cerdas. Kita harapkan partisipasi teman-teman mahasiswa sampai hari pemilihan (27 November)," ajak Nana, saat beri seminar di Fakultas Hukum Universitas Diponegoro (Undip), Kamis (3/10).
Ajakan Pj Gubernur itu pun juga disampaikan ke berbagai kampus negeri atau swasta di seluruh Jawa Tengah. Pihaknya butuh dukungan dari mahasiswa serta akademisi kampus dalam mensukseskan Pilkada Jawa Tengah 2024 nanti.
Seluruh pihak itu, kata Nana, bisa menjadi pihak terlibat, dalam ikut memberikan dukungan demi kelancaran tahapan-tahapan Pilkada.
"Kami butuh masyarakat terutama dari kampus, mereka punya kompetensi dalam menjadi pihak terdepan mengawasi serta mengawal pelaksanaan Pilkada agar damai dan lancar. Dukungan itu amat penting, kita khawatir potensi perpecahan dan kerawanan jadi ancaman, sehingga butuh saling support dalam menciptakan suasana tenang dan aman sampai pelaksanaan Pilkada besok," terang Nana.
Senada dan berikan dukungan, Rektor Universitas Diponegoro (Undip), Prof Dr Suharnomo, mengaku kampusnya siap berperan khususnya memberikan sumbangsih pemikiran di dalam kerangka pelaksanaan Pilkada Jawa Tengah. Termasuk, seandainya jika butuh masukan tentang berbagai persoalan Jawa Tengah, Undip siap membantu dan terlibat mendukung.
"Kami akan siap jika diminta bantuan dalam berbagai hal. Semoga Pilkada Jawa Tengah termasuk di semua daerah kabupaten dan kota berjalan sukses," ucap Rektor Undip itu.
- Paus Pembela Kaum Papa Dan Rentan Nan Sederhana Itu Telah Berpulang
- Jaga Kenyamanan, Dishub Batang Alihkan Truk Sumbu Tiga Ke Jalan Tol
- Kartini Masa Kini, Tetap Berkontribusi Dan Jaga Tradisi