Petualangan Ant-Man and The Wasp Siap Kunjungi Penggemar Marvel

Marvel Studios’ “Ant-Man and The Wasp: Quantumania” bisa ditemui di bioskop mulai Rabu (15/2). Film ini sebagai pembuka Phase 5 dari Marvel Cinematic Universe (MCU).


Bercerita tentang kehidupan pasangan super heroes Scott Lang dan Hope Van Dyne serta kehidupan mereka sudah berlangsung sangat baik. 

Orang tua Hope, Janet Van Dyne dan Hank Pym, serta putri Scott, Cassie akhirnya menjadi bagian dari kehidupan mereka sehari-hari. Cassie memiliki kecintaan yang sama terhadap sains dan teknologi-khususnya berkaitan dengan Quantum Realm. 

Namun begitu, rasa penasarannya membawa mereka pada perjalanan tak terduga ke dunia subatomik luas. Mereka bertemu dengan makhluk baru aneh dan ancaman baru berbahaya.

Walaupun menampilkan cerita epik terbaru penuh dengan ketegangan, film Marvel Studios’ “Ant-Man and The Wasp: Quantumania” tetap menampilkan rasa humor dan cerita keluarga bagi penggemar MCU. 

Sutradara Peyton Reed mengatakan, film Ant-Man selalu mengangkat tema keluarga. 

"Dalam “Ant-Man and The Wasp: Quantumania”, kami memperdalam dan memperumit dinamika keluarga ini dan bereksplorasi ke dalam suasana berbeda yaitu Quantum Realm. Jadi ini adalah sebuah pengalaman yang epik," ujar Peyton, dalam siaran rilisnya, Rabu (15/2). 

Salah satu dinamika semakin rumit adalah hubungan antara Scott Lang dan anaknya Cassie. Motivasi terbesar dalam hidup Scott adalah menjadi ayah yang baik bagi putrinya, tetapi berbagai peristiwa membuatnya tidak bisa menghabiskan waktu bersama sang putri. 

Dalam film ini, Scott mendapati dirinya sulit untuk mengerti anaknya karena dia masih melihat putrinya seperti seorang anak kecil. Hal ini menghasilkan ketegangan namun juga momen-momen komedi antara ayah dan anak.

Selain mengangkat tema keluarga yang krusial, Marvel Studios’ “Ant-Man and The Wasp: Quantumania” juga memperkenalkan ancaman baru bagi tim super heroes Ant-Man dan The Wasp. 

Muncul pertama kali di dalam MCU sebagai He Who Remains di serial “Loki”, versi terbaru Kang The Conqueror hadir di Marvel Studios’ “Ant-Man and The Wasp: Quantumania” sebagai musuh terbesar akan mengubah MCU kedepannya. 

Kang The Conqueror memiliki pemahaman unik tentang waktu. Ia memiliki tujuan menggunakan hal tersebut untuk menaklukkan dunia selain Quantum Realm. 

"Walaupun kami tetap menggunakan tema keluarga, kami ingin membuat petualangan Ant-Man dan The Wasp menjadi lebih besar lagi. Oleh karena itu, kami membutuhkan penjahat hebat seperti Kang The Conqueror. Sebagai seseorang tumbuh dengan membaca komik, karakter ini adalah salah satu antagonis yang hebat," imbuh Peyton Reed. 

Aktor Jonathan Majors mengatakan, inti dari film ini menceritakan tentang hubungan manusia dengan waktu itu sendiri. "Dan juga bagaimana waktu memiliki dampak terhadap hubungan antar manusia," terang pemeran Kang The Conqueror.