Perbaikan Pelayanan Paspor di Kantor Imigrasi Semarang Berangsur Membaik

Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Is Edi Eko Putranto saat jumpa pers di kantor imigrasi Semarang jalan Siliwangi Semarang Rabu (26/6). Umar Dani/RMOLJateng
Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Is Edi Eko Putranto saat jumpa pers di kantor imigrasi Semarang jalan Siliwangi Semarang Rabu (26/6). Umar Dani/RMOLJateng

Pelayanan paspor di Kantor Imigrasi Semarang mulai menunjukkan perbaikan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Is Edi Eko Putranto, setelah melakukan monitoring dan rapat evaluasi


Edi Eko Putranto melakukan evaluasi langsung di Kantor Imigrasi Semarang dan menyampaikan hasil evaluasi seluruh kantor imigrasi di Jawa Tengah melalui Zoom pada hari ini, Rabu (26/6).

Dia menjelaskan bahwa kendala sistem yang ada di Pusat Data Nasional (PDN), khususnya di wilayah Jawa Tengah, mulai mengalami perbaikan bertahap.

"Dari sisi pelayanan, tidak ada kendala. Pelayanan tetap berjalan seperti biasa, mulai dari pengajuan paspor melalui media elektronik maupun secara rutin, tidak ada kendala sampai tahap wawancara," ujar Eko saat ditemui di kantor Imigrasi Semarang, Jalan Siliwangi Semarang, Rabu (26/6).

Dia menjelaskan bahwa proses sistem paspor hampir berjalan normal pada hari ini. Namun, beberapa tahapan seperti e-paspor masih mengalami sedikit gangguan. 

"Ini menjadi konsentrasi kami untuk memperkuat anggota di lapangan agar dapat memanfaatkan momen perbaikan sistem ini sebaik-baiknya," tambahnya.

Permohonan paspor yang sebelumnya mengalami penundaan dari tanggal 20-24 Juni kini sedang dalam proses penyelesaian. "Kami sudah perintahkan untuk secepatnya menyelesaikan pelayanan paspor biasa, paspor umum, dan elektronik," jelas Eko.

Langkah-langkah preventif telah disampaikan kepada seluruh jajaran imigrasi di Jawa Tengah agar menginformasikan kepada publik terkait kendala maupun perbaikan sistem yang sedang dilakukan.

"Alhamdulillah, hampir kami pastikan pada hari ini seluruh pelayanan sudah bisa berjalan normal. Harapan kami ke depan, pelayanan paspor dapat kami selesaikan dengan sebaik-baiknya," ujar Eko dengan optimis.

Eko juga menyebutkan bahwa percepatan paspor 24, khusus untuk anggota TNI di Jateng, masih dalam proses perbaikan. Namun, permohonan paspor ini sedikit sehingga nyaris tidak ada kendala.

"Kami akan senantiasa melakukan perbaikan dan pembenahan hingga pelayanan kembali normal," tutup Eko.