Djarum Foundation donasikan 100 unit konsentrator oksigen kepada Pemerintah Kota Solo guna membantu pemerintah mengantisipasi gelombang baru kasus Covid-19 di berbagai wilayah.
- Revitalisasi Keraton Solo Fokus di Alun-Alun Utara dan Selatan Berkonsep Pedestarian
- Menteri Pratikno Puji Inovasi Working Space STP
- 11 Ribu Warga Muhammadiyah Ikuti Jalan Sehat Syiar Muktamar Solo
Baca Juga
Sekda Kota Surakarta, Ahyani menerima secara langsung bantuan tersebut dari Vice President Director Djarum Foundation, F.X Supanji di Pendhapi Gedhe Sala, Balai Kota Surakarta.
Vice President Director Djarum Foundation, F.X Supanji sampaikan donasi ini sebagai salah satu upaya Djarum Foundation membantu pemerintah dalam penanggulangan pandemi Covid-19.
Dia mengatakan, alat konsentrator oksigen menjadi kebutuhan utama bagi penderita Covid-19 dengan gejala gangguan pernapasan.
Konsentrator oksigen ini juga simpel mudah dibawa-bawa dan juga tidak membutuhkan pasokan oksigen layaknya tabung oksigen konvensional.
"Diharapkan ini mampu menjangkau pasien Covid-19 yang terkendala dalam memenuhi kebutuhan oksigen. Dan membantu Pemerintah Kota Surakarta mengantisipasi kebutuhan oksigen bilamana dibutuhkan," jelasnya, Jumat (5/11).
Berdasarkan data Covid-19 di Kota Solo, pada hari Kamis (4/11) kemarin kota Surakarta telah keluar dari zona merah dan zona orange berdasar zonasi RT, dengan 36 RT berada di zona kuning dan 2.753 RT pada zona hijau dengan 0 kasus angka kematian.
"Meski demikian hal itu tetap harus diantisipasi penyebaran masih ada sehingga jangan lengah karena pandemi ini belum berakhir sampai kita berhasil membentuk kekebalan komunal," imbuhnya.
Pihaknya juga berharap bantuan konsentrator oksigen ini menjadi solusi sehingga kebutuhan oksigen bagi para pasien dapat terpenuhi. Mengingat pada gelombang kedua beberapa bulan lalu di mana pasien Covid-19 sangat sulit mendapatkan akses dan pasokan oksigen.
"Kami berharap bantuan konsentrator oksigen ini menjadi solusi memenuhi kebutuhan oksigen. Pastinya kita sama-sama berdoa agar tidak ada lagi gelombang baru covid-19 sehingga Indonesia segera pulih dari pandemi ini,” lanjutnya.
Sekda Kota Surakarta, Ahyani mengapresiasi, dukungan dan komitmen Djarum Foundation dalam upaya penanganan pandemi Covid-19.
"Bantuan ini sejalan dengan kesiapan pemerintah kota Surakarta dalam mengantisipasi adanya gelombang ketiga Covid-19 yang diperkirakan terjadi pada Desember 2021-Januari 2022," papar dia.
Pemkot Surakarta berupaya maksimal dalam mengantisipasi sekaligus penanganan Covid-19. Dengan menerapkan PPKM, siapkan ruang isolasi terpusat, vitamin dan sebagainya.
"Dan konsentrator oksigen ini sangat diperlukan untuk langkah preventif yang kami lakukan. Terima kasih donasi ini. Kami berharap dengan demikian masyarakat maupun tenaga kesehatan dapat sangat terbantu," tutup dia.
Sebelumnya Djarum Foundation juga telah menyumbangkan ratusan konsentrator oksigen ke sejumah rumah sakit di Jawa tengah dan DIY,100 unit konsentrator oksigen melalui Kementerian Perindustrian RI, 250 unit melalui Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, 50 unit melalui Pemkot Semarang, dan 25 unit melalui Pemkab Demak.
Beberapa bantuan juga diberikan ke berbagai rumah sakit untuk membantu mempercepat pemulihan pasien saat terjadi lonjakan kasus diantaranya alat terapi oksigen High Flow Nasal Cannula (HFNC), hospital bed, air purifier, hingga ventilator.
- Penjabat Bupati Kudus Temui Gibran, Bersama Tim Kemendikbudristek Bawa Misi ‘Rahasia’
- Wali Kota Solo Dukung Penuh Netralitas ASN
- Direktur P3S: Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran Lambang Kemenangan Beda Generasi